Quantcast
Mobile GadgetAksesoris GadgetNewsProduct News

Anker Nano Power Bank: Power Bank Imut dengan Kapasitas Besar dan Konektor Terintegrasi

Anker menghadirkan Nano Power Bank. Power Bank imut ini sangat praktis, hemat tempat, dan tidak akan repot dibawa bepergian.

Anker Nano Power Bank

Spesifikasi Anker Nano Power Bank

Nano Power Bank sangat imut. Selain dimensinya yang ringkas pilihan warnanya juga beragam. Ada enam warna yang tersedia yakni hitam, putih, ungu, biru, hijau, dan pink. Bobotnya juga sangat ringan. Hanya sekitar 100 gram saja.

Anker Nano Power Bank

Untuk supplai daya ke gawai Anda power bank ini mengandalkan baterai dengan kapasitas 5000 mAh. Cukup untuk isi ulang baterai ponsel seperti Samsung Galaxy S23 hingga 75%.

Teknologi Power IQ 3.0 juga didukungnya. Jadi, bisa isi ulang baterai perangkat dengan sangat aman lewat sederet fitur proteksi yang dibawanya.

Anker Nano Power Bank

Keunggulannya yang lain Nano Power Bank sangat praktis. Lewat konektor terintegrasi yang bisa disembunyikan Anda bisa langsung menancapakan Power Bank ini ke ponsel atau tablet.

Untuk tipe konektor yang tersedia ada dua model. Diantaranya konektor Lightning untuk perangkat iOS dan USB-C yang kompatibel dengan perangkat Android atau kamera digital. Keduanya mendukung fitur isi ulang cepat. Untuk konektor Lightning 12W dan 22.5W untuk USB-C.

Harga Anker Nano Power Bank

Power Bank ini sudah tersedia dan dijual dengan harga US$29.99 atau sekitar 460 ribuan Rupiah.

Kesan pertama

Dimensinya yang ringkas dan kapasitas baterai 5000 mAh bisa diandalkan untuk isi ulang baterai darurat saat mobilitas. Konektor terintegrasi yang tersedia juga membuatnya cocok untuk pengguna yang sering lupa membawa kabel saat bepergian.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button