Review OPPO Reno11 F 5G
OPPO Reno11 F 5G menjadi opsi yang paling terjangkau di jajaran Reno11 Series yang meluncur tahun ini. Dari segi spesifikasi dan fitur, tentu tidak semewah Reno11 5G dan Reno11 Pro 5G. Namun ada banyak keunggulan yang membuat Reno11 F 5G tetap terlihat menonjol di kelas harganya.
Dalam artikel review kali ini, YANGCANGGIH.com ingin mengajak Anda untuk mengetahui lebih jauh seperti apa kecanggihan dari Reno11 F 5G. Buat yang penasaran, yuk, langsung saja simak ulasannya!
Pilihan warna yang menawan
Seri Reno memang selalu mengedepankan desain yang bagus. Meskipun tidak mengusung layar lengkung, tepian datar pada OPPO Reno11 F 5G membuatnya terlihat modern, sekaligus memberikan sensasi genggaman yang nyaman.
Menurut kami, OPPO cukup berhasil menciptakan nuansa premium pada ponsel ini. Terlebih lagi, ini adalah smartphone yang ramping dan ringan, serta asyik dioperasikan dengan satu tangan. Ketebalannya hanya 7,54mm, sementara beratnya 177 gram saja.
Ada tiga pilihan warna menarik yang ditawarkan, antara lain Ungu Koral, Biru Laut, dan Hijau Palem. Yang sempat kami pegang adalah Ungu Koral, dengan desain Magnetic Particle yang merupakan perpaduan tampilan gelombang berkilauan dan polesan kaca. Unik dan cantik ketika terpapar cahaya.
Sementara warna Hijau Palem tidak mengadopsi desain Magnetic Particle, tapi menggunakan proses OPPO Glow. Seperti diketahui, OPPO Glow menghasilkan lapisan yang tahan goresan dan tidak mudah kotor. Paduan warna untuk Hijau Palem adalah zamrud dan hijau tua, beda dari smartphone berwarna hijau kebanyakan.
Reno11 F 5G memiliki desain kamera yang disusun dalam Sunshine Ring. Ciri khas Reno terbaru masih akan Anda temukan di sini. Sementara di bagian bawah terdapat port USB-C bersama dengan lubang speaker dan mikrofon. Di atas ada lubang mikrofon, sisi kanan terdapat tombol daya dan pengaturan volume, sementara di kiri merupakan lokasi SIM-tray.
Paket penjualannya khas smartphone OPPO. Cukup komplit karena masih menyertakan kepala charger SUPERVOOC 67W, USB-C, SIM-ejector, dan softcase.
Layar 120Hz yang cerah dan tajam
Beralih ke depan, terdapat layar 6,7 inci dengan bezel yang tipis dan sudah memakai punch hole untuk menampung kamera selfie. Data dari OPPO menunjukkan bahwa ketebalan bezelnya hanya 1,47mm di bagian kiri dan kanan. Hal itu memungkinkan rasio screen-to-body mencapai 93,4%.
Yang juga kami suka adalah tingkat kecerahan maksimalnya di 1.100 nits, mantap untuk penggunaan outdoor di bawah sinar matahari, dan dengan peredupan PWM 2160Hz di bawah 90 nits sehingga lebih ramah terhadap mata.
Sejauh pengujian kami, layar OPPO Reno11 F 5G mampu menyajikan gambar dengan apik. Tampilannya cerah dan tajam, seperti panel AMOLED pada umumnya dengan warna yang juga kaya. Perlu diketahui bahwa layar ini sudah mendukung HDR10.
Sedikit membahas audionya, cukup disayangkan smartphone ini belum memiliki speaker stereo. Kualitas speaker mono yang posisinya di bawah dekat lubang USB-C sendiri terdengar jernih.
Kamera khas Reno, unggulkan mode Portrait
OPPO Reno11 F 5G kembali mengedepankan kemampuan portrait sebagai salah satu fitur unggulannya di sektor kamera. Untuk konfigurasinya sendiri, sensor utama 64 MP wide-angle 25mm bersama dengan kamera ultrawide 8 MP dan makro 2 MP. Untuk selfie, terdapat kamera 32 MP di depan.
Selain Portrait, aplikasi kamera OPPO Reno11 F 5G menyertakan berbagai mode bawaan standar seperti Night, Hi-Res, Panorama, Time Lapse, dan yang lainnya. Ada juga mode Dual-View Video, untuk merekam dengan kamera belakang dan depan sekaligus.
Lalu, bagaimana hasil fotonya? Menurut kami cukup baik pada kondisi cahaya yang ideal jika Anda memotret menggunakan kamera utama. Wajib diingat kamera ini belum punya OIS, jadi pastikan kondisi pemotretan stabil agar gambar tajam dan tidak buram.
Hasil foto portraitnya pun bagus. Efek bokehnya terlihat natural, tidak terlalu artificial, dan pemisahan antara objek dengan background rapi. OPPO mengklaim, kamera ponsel ini dilengkapi Portrait Expert Engine yang menggabungkan pengenalan wajah dan deteksi subjek tingkat lanjut, perlindungan warna kulit, dan peningkatan fitur untuk menciptakan keseimbangan antara kejernihan dan fokus.
Beralih ke kemampuan low light, OPPO Reno11 F 5G masih mumpuni untuk mengabadikan momen di malam hari. Tapi lagi-lagi karena tidak ada OIS, hasil fotonya rentan blur, terutama ketika mengaktifkan mode Night yang butuh waktu sekian detik untuk proses menangkap gambar.
Beralih ke video, kamera Reno11 F 5G dapat merekam hingga resolusi 4K di 30 fps, baik menggunakan kamera belakang maupun kamera depan. Jika mengaktifkan mode Ultra Steady, perekaman akan dikunci pada resolusi 1080p 60fps.
Performa mulus
OPPO Reno11 F 5G mengandalkan chipset Dimensity 7050 5G untuk menunjang performa. Pengguna juga akan menemukan RAM 8 GB dan storage 256 GB. Kombinasi yang sudah memadai untuk menunjang berbagai kebutuhan, termasuk gaming.
Dari segi chipset memang bukan yang paling kencang di kelas harganya. Namun Anda tidak perlu ragu. Kinerja yang diberikan amat mulus. Semua terasa gesit, tidak ada keluhan berarti. Untuk main game seperti Mobile Legends, PUBG Mobile, dan yang lainnya juga lancar.
Yang menarik, Ada dukungan ROM Vitalisation untuk menghemat ruang ekstra hingga 23 GB dengan mengkompresi data yang tidak terpakai sekaligus menghapus file duplikat. Dengan begitu, Anda bisa menyimpan file lebih banyak.
OPPO juga memberi perlindungan kelancaran selama 48 bulan yang membuat smartphone berbasis ColorOS 14 ini ideal untuk pemakaian jangka panjang. Tidak ketinggalan fitur LinkBoost untuk mengoptimalkan penerimaan sinyal kembali hadir di sini. Sinyal bakal lebih stabil meskipun berada di kondisi lingkungan yang menantang.
Sistem operasinya ColorOS 14, dengan deretan fitur fungsional seperti File Dock, yang berguna untuk menyimpan sementara file-file seperti foto atau teks dari aplikasi pihak ketiga, untuk digunakan kemudian.
Selain itu ada juga fitur Smart Image Matting memudahkan editing foto seperti crop objek dan memisahkannya dengan background hanya dengan tap & hold pada objek selama beberapa detik.
Sementara untuk baterai kapasitasnya 5.000 mAh. Bisa untuk seharian penuh. Kalau harus mengisi daya, teknologi 67W SUPERVOOC memungkinkan mencapai 100 persen dalam waktu sekitar 45 menit.
Kesimpulan
OPPO Reno11 F 5G merupakan ponsel yang menawan dengan fitur seimbang, sehingga cocok untuk beragam tipe pengguna. Pilihan yang pas untuk Anda yang menginginkan kecanggihan seri Reno11 dengan harga yang lebih ramah kantong.
Bagi yang berminat, OPPO Reno11 F 5G dijual dengan harga Rp4.599.000.
Kelebihan OPPO Reno11 F 5G:
- Desain bagus, pilihan warnanya unik
- Bodi ramping dan ringan, nyaman digenggam
- Layar sedap dipandang
- Kamera mampu menghasilkan foto yang oke untuk dipamerkan ke medsos
- Hasil perekaman video cukup baik
- Kinerja gesit
- Charging cepat
- Ada fitur LinkBoost untuk meningkatkan sinyal
- ColorOS 14 punya banyak fitur berguna
Kekurangan OPPO Reno11 F 5G:
- Speaker belum stereo
- Akan lebih menarik jika kamera utama sudah didukung OIS