Quantcast
Mobile GadgetAudio VideoNewsProduct News

Porsche Design PDS20: Speaker Portabel Premium yang Ringkas untuk Aktvititas Luar Ruangan

Speaker portabel premium Porsche Design PDS20 resmi diumumkan. Speaker ini menawarkan suara bertenaga dalam kemasan bodi yang sangat ringkas.

Porsche Design PDS20

Spesifikasi Porsche Design PDS20

PDS20 adalah speaker portabel yang dirancang untuk aktivitas luar ruangan. Jadi, tahan debu dan cipratan air dengan peringkat IP67. Berbeda dengan PDS30 sebelumnya yang hadir sebagai speaker portabel untuk konferensi video.

Porsche Design PDS20

Untuk menghasilkan suara speaker ini mengandalkan dua radiator pasif dan satu woofer berukuran 1.75 inci untuk suara bass yang lebih bertenaga. Konektivitasnya mengandalkan teknologi Bluetooth. Pengguna juga dimungkinkan untuk menghubungkan dua speaker PDS20 untuk merasakan pengalaman audio stereo.

Porsche Design PDS20

Fitur lain PDS20 sudah dilengkapi dengan kendali sentuh dan bisa diperintah lewat suara. Speaker ini kompatibel dengan asisten virtual di smartphone seperti Google Assistant dan Siri. Asupan tenaganya mengandalkan baterai terintegrasi yang bisa digunakan hingga sekitar 10 jam. Cukup bisa diandalkan untuk menemani aktivitas Anda nyaris seharian.

Porsche Design PDS20

Masuk di kategori premium PDS20 hadir dengan bodi alumunium dengan finishing satin berwarna silver. Bagian depannya dilapisi kain berwarna abu-abu gelap.

Sebagai pelengkap tersedia strap silikon tambahan yang bisa digonta-ganti. Pilihan warna strapnya ada dua yakni Agate Grey dan Shade Green. Kedua warna tersebut terinspirasi dari mobil Porsche 911 Dakar.

Harga Porsche Design PDS20

PDS20 akan tersedia di pasaran Eropa dan Amerika terlebih dulu dengan harga jual US$245 atau sekitar 3,7 Jutaan Rupiah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button