Quantcast
Foto & VideoAksesoris Foto & VideoNewsProduct News

Godox Flashpoint eVOLV S200: Bisa Hasilkan Pencahayaan 360 Derajat untuk Flash AD200/AD200 Pro

Godox mengumumkan Flashpoint eVOLV S200. Perangkat ini bisa mempermudah Anda mengendalikan cahaya saat memotret dengan flash di mana saja.

Godox Flashpoint eVOLV S200

Spesifikasi Godox Flashpoint eVOLV S200

Flashpoint eVOLV S200 adalah salah satu aksesoris untuk sistem flash ringkas Godox AD200 dan AD200 Pro. Saat terpasang ke AD200/AD200 Pro tongkat cahaya ini bisa menghasilkan cahaya 360 derajat. Menurut Godox, berkat desain silindris yang diusungnya Flashpoint eVOLV S200 punya banyak keunggulan. Pertama, output cahaya lebih lembut dan terlihat natural. Tidak perlu lagi menggunakan tambahan aksesoris untuk modifikasi cahaya.

Godox Flashpoint eVOLV S200

Keunggulan kedua, dengan kemampuan menghasilkan cahaya 360 derajat artinya output cahaya bisa menyebar lebih merata dan menjangkau semua area sekitar subyek. Jadi, pemotretan cukup hanya dengan satu flash saja. Jika dibutuhkan tersedia juga aksesoris penutup di kedua sisinya untuk membatasi penyebaran cahaya di sudut 180 derajat.

Godox Flashpoint eVOLV S200

Terakhir, adalah soal akurasi warna. eVOLV S200 mendukung output cahaya hingga 200W dengan temperatur warna 5800K. Output cahaya dan temperatur warnanya ini diklaim sangat konsisten. Sekalipun memotret dengan satu flash atau lebih.

Godox Flashpoint eVOLV S200

Harga Godox Flashpoint eVOLV S200

Flashpoint eVOLV S200 saat ini sudah tersedia dan dijual dengan harga US$339 atau sekitar 5 Jutaan Rupiah.

Kesan pertama

Dengan desainnya tersebut Flashpoint eVOLV S200 bisa digunakan dengan banyak cara di beragam skenario penggunaan untuk solusi pencahayaan kelas studio. Dengan panjang sekitar 65 cm perangkat ini juga termasuk salah satu flash stick paling ringkas. Jadi, bisa dengan mudah dibawa bepergian.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button