Mobile GadgetNewsPilihanSmartphone

5 Kelebihan OPPO A9 2020 Dibandingkan OPPO F11

Seri F11 dan F11 Pro merupakan OPPO seri F terakhir yang diproduksi dan masih populer hingga saat ini. Sebagai pengganti seri F, OPPO mendorong seri A yang dulu ada di bawah seri F. Agar layak menggantikan seri F11, OPPO juga meningkatkan kemampuan seri A keluaran terbaru. Sebagai produk A-Series yang pertama muncul setelah F11, OPPO A9 2020 telah disiapkan dengan beragam fitur unggulan.

Berikut 5 fitur canggih yang membuat OPPO A9 2020 lebih unggul dibandingkan OPPO F11.

Performa lebih kencang

OPPO A9 2020 hand

OPPO A9 2020 merupakan smartphone pertama di Indonesia yang menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 665. Di atas kertas, SD665 ini menunjukkan peningkatan sekitar 40% dibandingkan SD450 dengan kinerja GPU sekitar 2 kali lebih kencang.

Dibandingkan OPPO F11 yang menggunakan Mediatek P70, prosesor baru A9 2020 lebih unggul dalam urusan kinerja grafis. Efisiensi daya juga lebih baik mengingat Snapdragon 665 merupakan chipset 11nm, sementara Helio P70 masih 12nm. Tentunya hal itu akan dibuktikan dalam artikel ulasan kami.

Kapasitas baterai lebih besar

oppo a9 2020 space purple

Pada angka 5000mAh, kapasitas baterai OPPO A9 2020 lebih besar sekitar 25% dibandingkan baterai OPPO F11 yang berkapasitas 4000mAh. Di atas kertas, OPPO A9 2020 akan bisa bertahan lebih lama dibandingkan F11.

OPPO sendiri mengklaim bahwa A9 2020 akan dapat digunakan hingga 19 jam secara kontinyu, lebih lama dibandingkan F11 yang dapat bertahan sekitar 15 jam. Selain itu, Anda bisa mengisi baterai ponsel lain menggunakan USB On-The-Go.

Speaker stereo dengan Dolby Atmos

OPPO A9 2020 port

Bagi yang doyan memutar musik dan film tanpa earphone, OPPO A9 2020 memiliki speaker stereo dengan desain linear. Kemudian ada dukungan Dolby Atmos untuk efek suara surround. Selain tidak dimiliki OPPO F11, dua fitur ini juga belum ditemukan di ponsel lain di kelas harganya.

Kemampuan rekam video 4K

quad camera oppo a9 2020

Jika OPPO F11 hanya mentok dapat merekam video Full HD, OPPO A9 2020 dapat merekam video 4K 30fps. Ini sekaligus menjadikannya sebagai OPPO A Series yang mampu merekam video 4K.

Quad-camera di belakang

OPPO A9 2020 kamera

Satu keunggulan nyata OPPO A9 2020 dari OPPO F11 adalah adanya 4 kamera di belakang. Selain kamera utama 48 megapixel, OPPO A9 2020 juga memiliki kamera ultra-wide ekstra lebar 8 megapixel, kamera monokrom 2 megapixel serta kamera portrait untuk efek bokeh 2 megapixel. Hasil foto pengujian awal kami bisa dilihat di artikel ini.

Dengan A9 2020, OPPO secara tegas memberikan bukti bahwa seri A di masa mendatang akan lebih dari mampu untuk menggantikan F-Series. Nantikan ulasan lengkapnya di YANGCANGGIH.COM.

Artikel terkait

Back to top button