Quantcast
Mobile GadgetNewsPilihanSmartphone

Kesan Pertama Mencoba OPPO A9 2020, Seri A Tercanggih dari OPPO

Jika OPPO F-Series berhenti dengan F11 sebagai seri terakhir, lain halnya dengan A Series. Smartphone OPPO untuk kelas menengah ini tidak hanya diteruskan, malah mendapatkan peningkatan dari berbagai sisi.

Peningkatan spesifikasi dan fitur

OPPO A9 2020 ini merupakan OPPO seri A pertama dengan RAM 8GB dan ROM 128GB. Bahkan OPPO A9 2020 akan menjadi smartphone pertama di Indonesia yang mengusung chipset Qualcomm Snapdragon 665.

OPPO A9 2020 space purple belakang

Di atas kertas, Snapdragon 665 ini akan memiliki efisiensi daya 20% dan performa AI 2x lebih baik jika dibandingkan dengan Snapdragon 660. Dibandingkan OPPO A7 yang menggunakan Snapdragon 450, chipset baru ini akan memberikan peningkatan CPU hingga 40% dan peningkatan kinerja GPU lebih dari 100%. Ini merupakan peningkatan yang signifikan, apalagi jika ditambah dengan fitur baru lainnya.

OPPO A9 2020 quad camera

Yang paling menarik, OPPO A9 2020 merupakan smartphone OPPO pertama dengan empat kamera di belakang. Empat kamera tersebut meliputi kamera utama 48 megapixel, kamera ultra lebar 8 megapixel, kamera mono 2 megapixel dan kamera portrait 2 megapixel.

Kesan pertama mencoba A9 2020

Desain yang rapi dan menawan kembali ditonjolkan OPPO dengan A9 2020. Konsep desainnya sendiri masih mirip dengan OPPO A7. Hanya saja pengaturan deretan kameranya kini ada di tengah.

Warna unit yang kami coba selama 6 jam ini tercatat Ungu Antariksa atau Space Purple. Warna lainnya adalah Marine Green. Kedua warna yang netral untuk pengguna pria dan wanita.

Setelah mencoba menggunakannya selama beberapa waktu di Dunia Fantasi, kami merasa A9 2020 ini seperti bukan seri A.

Tentunya dalam arti positif.

Jika dulu A Series seperti harus mengambil kompromi untuk memberi ruang bagi F Series, lain halnya dengan OPPO A9 2020. Kinerja dari chipset Qualcomm Snapdragon 665 ini terasa gegas dan lebih gegas dibandingkan OPPO F11. Belum lagi kapasitas baterainya yang cukup besar, yaitu 5000mAh.

Tidak hanya mencoba beberapa game dan aplikasi lain, kami juga mencoba kemampuan kameranya. Selain kamera utamanya, kamera ultra-wide baru di OPPO A9 2020 ini amat berguna. Berikut hasil foto yang diambil dengan lensa ultra wide, tanpa melalui proses penyuntingan.

ultra wide

Memotret di kondisi minim cahaya juga bisa dilakukan dengan nyaman, berkat adanya Night Mode. Hasilnya cukup baik, dengan sedikit penurunan saturasi jika kondisi cahaya sangat minim. Berikut contoh hasil foto dengan Night Mode tanpa penyuntingan.

IMG20190912180453

IMG20190912180555

Sektor video juga ditingkatkan, dengan dukungan perekaman video 4K 30fps. Tidak hanya itu, OPPO A9 2020 juga mendukung perekaman video gerak lambat atau slow-motion pada resolusi Full HD 1080p. Berikut contoh videonya.

slow motion video

A Series naik kelas

Mengingat waktu yang diberikan cukup terbatas, hanya sekitar 6 jam saja, kami belum sempat mengulik banyak hal yang menarik dari OPPO A9 2020. Namun dari pengalaman singkat tersebut, kami cukup dapat merasakan keseriusan OPPO menaikkan kelas A Series dengan A9 2020.

oppo a9 2020 space purple

Singkat kata, kami memiliki kesan yang positif dengan OPPO A9 2020. Jika dulu OPPO A Series dianggap sebagai smartphone dengan fitur dan spesifikasi tanggung, anggapan tersebut akan sirna saat Anda memegangnya. OPPO A9 2020 merupakan contoh smartphone kelas menengah yang mampu menjawab tuntutan penggunanya dengan desain keren, fitur kamera revolusioner, kinerja kencang, serta baterai berkapasitas besar.

Nantikan ulasan lengkapnya di YANGCANGGIH.COM.

Back to top button