Quantcast
DroneNewsWearable

Terinspirasi Star Wars, Apple Watch Bisa Digunakan untuk Menerbangkan Drone

Sepertinya impian para fanboy Star Wars yang ingin memiliki kemampuan telekinetik The Force seperti Obi-wan Kenobi dan Yoda bakal kesampaian. Ya, setidaknya dengan Apple Watch kemampuan ini menjadi sesuatu yang mungkin. 

Memanfaatkan sensor gerak, sekumpulan mahasiswa teknik di Taiwan Chung Hsing University telah berhasil mendemonstrasikan Apple Watch untuk menerbangkan sebuah drone. Demontrasi ini melibatkan 5 peneliti, di antaranya mahasiswa PhD Mark Ven dan profesor universitas tersebut Yang Ming-dre, yang telah mengembangkan software Dong untuk menerjemahkan gerakan tangan.

Screen Shot 2016-01-04 at 2.00.59 PM

Kelima peneliti tersebut menggunakan fitur motion control pada Apple Watch seperti gyroscope dan accelerometers untuk menerbangkan Parrot AR Drone 3.0. Tidak hanya itu saja, dengan fitur tersebut mereka juga mampu menghidupkan lampu Phillips Hue HomeKit hanya dengan menepukkan tangan.

Untung menerbangkan drone tersebut di Taichung City, Ven menggunakan software PVD+. Dia juga mendemontrasikan penggunaan Apple Watch sebagai remote control untuk menggerakkan robot Sphero dan juga perangkat lainnya yang berbasis HomeKit.

“Sebelumnya kita membutuhkan alat yang cukup rumit untuk menerbangkan drone, tapi sekarang kita bisa melakukannya dengan sebuah wearable device melalui gerakan dan perilaku manusia untuk berinteraksi dengannya. Hanya dengan menggunakan tangan, kita bisa menerbangkan drone secara langsung,” ujar Ven seperti dilansir Apple Insider, Jumat (1/1/2016).

Penasaran bakal sekeren apa menerbangkan drone dengan Apple Watch? Simak saja video yang dilansir Reuters di YouTube berikut ini. May the force be with you...

https://www.youtube.com/watch?v=uCUSS06_xS8

Back to top button