Quantcast
Mobile GadgetNewsWearable

Redmi Smart Band Pro Tawarkan Layar AMOLED 1,47 Inci dan Bodi Tahan Air hingga 50 Meter

Redmi kembali mengumumkan kehadiran perangkat terbarunya di ranah wearable, yang kali ini diberi nama Redmi Smart Band Pro. Ini adalah gelang kebugaran yang menawarkan ukuran layar lebih besar dengan panel AMOLED.

Fitur Redmi Smart Band Pro

Redmi Smart Band Pro

Panel AMOLED pada Redmi Smart Band Pro sebesar 1,47 inci. Cukup luas untuk kelas smartband. Selain itu, layar ini memiliki tingkat kecerahan maksimal hingga 450 nits dan kerapatan pixel 282 ppi.

Agar lebih tangguh, layarnya dilindungi tempered glass 2.5D. Bodinya sendiri terbuat dari polycaprolactam dan fiber glass sehingga mampu bertahan di dalam air hingga kedalaman 50 meter. Sementara bagian strap menggunakan bahan silikon.

Beberapa sensor standar seperti accelerometer, gyroscope, dan PPG Heart Rate tetap tersedia. Ada pula sensor untuk mendeteksi cahaya di sekitar agar layar dapat menyesuaikan tingkat kecerahannya secara otomatis.

Redmi Smart Band Pro mampu mendeteksi lebih dari 110 tipe aktivitas, dan 15 di antarannya merupakan mode profesional. Tidak ketinggalan Redmi juga menanamkan Sensor SpO2 untuk memantau saturasi oksigen dalam darah.

Redmi Smart Band Pro 2

Perangkat dengan baterai 200 mAh ini dijanjikan dapat menyala hingga 14 hari dengan gaya pemakaian normal, atau 20 hari jika pengguna mengaktifkan power-saving mode.

Harga dan Ketersediaan

Sayangnya Redmi belum mengumumkan kapan Redmi Smart Band Pro akan tersedia di pasaran global, dan berapa harga jualnya nanti. Kita tunggu saja update informasi selanjutnya.

Back to top button