Quantcast
News

Dukung Kreativitas Anak Muda Indonesia, LINE Gelar LINE Creative Day 2015

Aplikasi berbalas pesan LINE, hari ini menggelar acara untuk industri kreatif di Indonesia yang bertajuk LINE Creative Day 2015. Acara yang mendapat dukungan penuh dari pemerintah Indonesia melalui Badan Ekonomi Kreatif (BeKraf) ini juga menghadirkan beragam sesi seminar menarik untuk menambah wawasan, relasi dan pengalaman dengan sesama para pengiat industri kreatif yang telah sukses berkarya melalui platform LINE.

Line-1

“Ini adalah ajang yang penting bagi kami untuk membentuk dan mengakomodasi potensi kreatif bakat-bakat yang luar biasa di Indonesia melalui platform LINE, baik di creators market untuk stikers, Webtoon untuk serial komik digital maupun para creativepreneur dan pemilik komunitas melalui LINE@” kata Eunjung Lee, Senior Vice President Business Development LINE Plus Corporation.

line-2

Di ajang perdana ini, para pemilik bisnis dan komunitas juga dapat bergabung dalam komunitas LINE@, sebuah fitur pengelolaan bisnis bagi para ‘creativepreneur’ di Indonesia yang telah terbukti menjadi platform yang mampu mengakselerasi pertumbuhan bisnis. Selain itu, LINE juga turut mengumumkan para pemenang dari kompetisi Sticker Line dan Webtoon serta memamerkan hasil karya para finalis kepada publik untuk dapat mengenal dan mendukung karya-karya terbaik anak bangsa melalui platform LINE.

Back to top button