Quantcast
ReviewMobile GadgetSmartphone

Review OPPO Reno 10 Pro+ 5G

OPPO Reno10 Pro+ 5G
9
Cek Harga

OPPO Reno10 Pro+ 5G hadir di Indonesia sebagai varian paling tinggi di jajaran Reno Series terbaru. Spesifikasi dan fiturnya memang amat menarik, terutama kemampuan kameranya yang begitu menggiurkan.

Dalam artikel review kali ini kami ingin mengajak Anda untuk mengetahui seperti apa kecanggihan dari Reno10 Pro+ 5G. Penasaran? Yuk, langsung saja simak!

OPPO Reno10 Pro+ 5G

Kelebihan OPPO Reno10 Pro+ 5G:

  • Desain menawan, terasa premium
  • Cukup ramping dan nyaman digenggam
  • Tampilan layar memanjakan mata
  • Kamera utama bisa diandalkan di berbagai kondisi pemotretan
  • Kualitas kamera telefoto cukup bagus, didukung fungsi tele portrait
  • Performa ngebut, asyik untuk gaming
  • Charging cepat 100W
  • Speaker stereo
  • Paket penjualan lengkap

Kekurangan OPPO Reno10 Pro+ 5G:

  • Tidak ada IP Rating
  • Akan lebih menarik jika kamera depan mampu merekam lebih dari 1080p 30fps
  • Layar lengkung mungkin bukan untuk semua orang
  • Belum didukung wireless charging

Desain premium, ramping, dan cukup ringan

Pada artikel hands-on sebelumnya kami sudah menjelaskan seperti apa kesan pertama kami terhadap desain dari Reno10 Pro+ 5G. Setelah pengujian kurang lebih satu bulan, kami masih merasakan sensasi yang sama.

OPPO Reno10 Pro+ 5G

Premium adalah kata yang cukup tepat untuk menggambarkan ponsel ini. Materialnya berlapis kaca dipadukan dengan tekstur halus dan paduan warna metalic yang elegan. Bagian sampingnya dibuat melengkung atau curved, baik pada sisi kiri dan kanan layar maupun cover belakang.

Meski menggunakan kamera periskop, OPPO masih mampu mengemas Reno10 Pro+ 5G dalam bodi yang ramping. Memang pada bagian modul kamera posisinya lebih tinggi dari cover belakang, namun secara keseluruhan, tetap terlihat tipis.

OPPO Reno10 Pro 5G

Menurut OPPO, ketebalannya hanya 8,28mm dengan bobot 194 gram. Dimensi dan beratnya menurut kami pas untuk dioperasikan dengan satu tangan, maupun dimasukkan ke saku celana.

Beralih ke bagian depan, Anda akan menemukan layar 6,74 inci. Bezelnya amat tipis sehingga memungkinkan rasio screen-to-body hingga 93,9 persen.

Pada sisi sebelah kanan terdapat tombol power dan pengaturan volume. Sementara di bawah port USB Type-C, lubang speaker, mikrofon, dan SIM-Tray. Uniknya OPPO membenamkan infrared di sisi atas untuk memudahkan mengatur perangkat seperti TV atau AC. Sensor sidik jari? Tersembunyi di balik layar.

OPPO Reno10 Pro 5G 2

Paket penjualan ponsel ini kurang lebih mirip dengan perangkat OPPO yang lainnya. Charger tentu masih disediakan dan sesuai dengan teknologi yang diusung OPPO Reno10 Pro+ 5G, yaitu 100W SuperVOOC. Selain itu ada juga softcase, kabel USB-C, SIM-Tray ejector, dan pastinya buku panduan.

Layar memuaskan

Seperti disebutkan di atas, Reno10 Pro+ 5G menggunakan layar lengkung berukuran 6,74 inci. Panelnya Flexible AMOLED dengan resolusi Full HD+ dan refresh rate 120Hz. Layar ini memiliki tingkat kecerahan maksimal hingga 1400 nits, yang artinya amat terang untuk penggunaan di bawah sinar matahari maupun menampilkan konten HDR.

OPPO Reno10 Pro+ 5G

Menurut kami, setiap konten yang disajikan terlihat bagus, terang, dan menampilkan warna yang menggugah selera. Intinya kami cukup puas dengan layar pada ponsel ini.

Yang jadi catatan, mungkin bagi sebagian pengguna layar lengkung akan butuh adaptasi sebelum menemukan kenyamanan pemakaian. Bisa jadi ada yang suka, tapi mungkin ada juga yang tidak. Saya sendiri selaku penulis cenderung lebih nyaman memakai ponsel dengan layar datar biasa.

Sedikit membahas audio, OPPO Reno10 Pro+ 5G memiliki speaker stereo dengan kualitas suara yang baik. Sangat memadai untuk menemani Anda bermain games atau menonton video di YouTube.

Kembalinya kamera periskop di seri Reno

OPPO Reno10 Pro 5G

OPPO Reno10 Pro+ 5G mengusung kamera tele dengan teknologi periskop yang menawarkan 3x optical zoom, focal length 71mm, aperture maksimal f/2.5, jarak fokus minimum 25cm, sensor besar 1/2 inci dengan resolusi 64 MP, dan dukungan OIS.

Kamera tele tersebut ditemani kamera utama dengan sensor Sony IMX890 50 MP yang didukung OIS, serta kamera ultrawide 8 megapixel IMX355 dengan sudut 112 derajat.

Beberapa fitur unggulannya antara lain mode Pro-Portrait, video Pro-Portrait, dan video 4K Ultra Night / 4K Ultra HDR. Yang lebih menarik, OPPO kembali menanamkan chip pencitraan khusus MariSilicon X untuk mengoptimalkan hasil fotonya.

IMG20230627164659

IMG20230627151136

IMG20230627150313

IMG20230830121300

Bukan seri Reno kalau tidak mengedepankan kemampuan portrait. YANGCANGGIH.com bisa menyimpulkan bahwa kualitas Portrait dari kamera smartphone ini memang bagus. Efek bokehnya tampak alami alias tidak berlebihan. Tone warnanya juga cenderung natural.

Portrait OPPO Reno10 Pro+ 5G (5)

Portrait OPPO Reno10 Pro+ 5G (13)

IMG_20230627_160052

Portrait OPPO Reno10 Pro+ 5G (7)

IMG20230627104635

IMG20230625161746

Satu kemampuan menarik yang menurut kami bakal menjadi keunggulan utama dari Reno10 Pro+ 5G dibanding ponsel lainnya adalah Tele Portrait. Ya, Anda bisa menggunakan mode Portrait melalui lensa tele dengan pembesaran 3x Optical Zoom.

Kamera OPPO Reno10 Pro+ 5G ternyata cukup mumpuni untuk memotret pada kondisi cahaya yang temaram. Detail masih bisa ditangkap dengan baik dan warnanya pun masih mirip dengan kondisi aslinya.

Low Light

IMG20230831100830

Portrait OPPO Reno10 Pro+ 5G (2)

Smartphone ini juga bisa diandalkan untuk merekam video berkualitas tinggi. Menggunakan kamera utamanya, resolusi maksimal yang dihasilkan adalah 4K 60fps. Sementara dengan kamera depan, Anda bisa merekam hingga 1080p 30fps.

4K Video

Video selfie

Performa kencang

Untuk mengoptimalkan performanya, OPPO Reno10 Pro+ 5G dibenamkan chipset Qualcomm Snapdragon 8+ Gen 1 bersama dengan RAM 12 GB LPDDR5 dan memori internal 256 GB 3.1. Di atas kertas, tentu paduan hardware seperti sudah sangat ideal untuk menunjang semua kebutuhan.

Snapdragon 8+ Gen 1 sendiri memang bukan chipset terbaru. Namun untuk tahun 2023, performanya masih sangat bisa diandalkan. Untuk gaming pun bakal mengasyikkan, termasuk pada judul yang membutuhkan kemampuan komputasi tinggi.

Terbukti, saat digunakan memainkan Genshin Impact pada setting grafis Highest (mode 60fps), rata-rata frame rate-nya berada di 50 fps. Sangat playable. Mobile Legends tentu tidak ada masalah, dijamin lancar. PUBG Mobile bisa sampai HDR-Extreme.

Untuk baterai kapasitasnya 4.700 mAh. Dengan gaya pemakaian kami yang cukup aktif menggunakan aplikasi chat, media sosial, dan sesekali bermain games, memotret, merekam video, atau menonton YouTube, ketahanan baterai OPPO Reno10+ 5G lumayan mencukupi untuk menemani seharian.

Kalaupun harus mengisi daya, teknologi 100W SuperVOOC terbilang cepat. Charging sebentar di cafe atau kantor, Anda bisa langsung beraktivitas kembali. Dari pengujian kami, mengisi daya dari kondisi di bawah 10 persen sampai penuh 100 persen hanya butuh waktu kurang dari 30 menit.

Kesimpulan

OPPO Reno10 Pro+ 5G adalah salah satu HP terbaik OPPO yang bisa Anda beli secara resmi di Indonesia saat ini. Kinerjanya mantap, tampilan eksteriornya benar-benar mencerminkan hp kelas atas, dan pastinya kameranya patut diacungi jempol.

Bagi yang berminat, OPPO Reno10 Pro+ 5G dijual dengan harga Rp10.999.000.

OPPO Reno10 Pro+ 5G
OPPO Reno10 Pro+ 5G
9
Cek Harga

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Desain
Kamera
Performa
Baterai
Harga
Final Score

Back to top button