Quantcast
Aksesoris KomputerKomputerNews

Philips Moda 248X3LFHSB: Monitor LCD Gaya dan Sehat

Belum lama ini, Philips meluncurkan lini LCD monitor terbaru di seri Moda, yang lebih “sehat” dari monitor biasa. Berkode seri 248X3LFHSB, monitor 23.6-inci Full HD ini dilengkapi dengan teknologi LightFrame yang diklaim dapat mengurangi dampak buruk saat menatap monitor terlalu lama.

 

Anda mungkin pernah merasakan hal tersebut. Mata lelah, kepala terasa pusing, atau yang paling parah, kerusakan mata yang serius. Itu sebabnya para ahli menganjurkan untuk memberi jeda waktu istirahat saat bekerja di depan komputer.

Namun di tahun 2009, Philips mengeluarkan teknologi inovatif bernama LightFrame untuk menjawab tantangan tersebut. Teknologi ini dikembangkan bersama dengan perusahaan rekanan asal Taiwan, MMD, yang sejak tahun itu mulai memproduksi produk-produk LCD monitor, All-in-One PC, dan papan penunjuk untuk Philips.

Nah, cara kerja teknologi LightFrame cukup menarik. Saat monitor digunakan, bagian bingkainya (atau bezel) akan mengeluarkan cahaya berwarna biru yang sangat lembut. Pancaran cahaya ini mengeluarkan sinyal tertentu ke otak yang akan membantu metabolisme Anda bekerja efektif, sehingga gejala-gejala buruk di atas dapat terhindarkan, dan bahkan bisa membantu konsentrasi. Sekarang Philips ingin mengaplikasikan teknologi ini pada seri Moda, yang lebih menonjolkan desain diantara jajaran monitor mereka.

Philips Moda 248X3LFHSB ini dilengkapi dengan dua port HDMI serta sebuah koneksi VGA untuk menyambungkannya ke beberapa perangkat lain. Standnya terbuat dari bahan aluminium, serta diberi sentuhan akhir glossy agar terlihat menarik. Selain teknologi LightFrame, Philips juga menyertakannya dengan fitur SmartColor untuk menghasilkan reproduksi warna yang akurat. Ada juga fitur SmartTxt yang berguna untuk memperjelas aplikasi-aplikasi yang berbasis teks seperti Word dan PDF. Terakhir ada fitur SmartResponse untuk membuat transisi antar frame yang bergerak dapat berjalan sangat baik.

Philips Moda 248X3LFHSB sudah tersedia di Singapura seharga S$399, atau sekitar Rp 2,8 juta. Semoga saja monitor ini cepat tersedia di pasaran lokal Indonesia ya!

Back to top button