Quantcast
NewsHome GadgetProduct NewsVisual

Philips Screeneo UL5: Proyektor Jarak Pendek Ringkas dengan Teknologi Triple Laser RGB

Philips mengumumkan proyektor Screeneo UL5. Proyektor ini mengedepankan desain ringkas dan bisa menampilkan visual hingga ukuran 120 inci.

Philips Screeneo UL5

Spesifikasi Philips Screeneo UL5

Screeneo UL5 mengusung teknologi proyektor DLP dengan tiga laser RGB. Jadi, waktu gunanya bisa lebih lama jika dibandingkan proyektor dengan lampu LED. Ketahanannya diklaim bisa hingga 25000+ jam.

Dengan spesifikasi tersebut proyektor ini bisa menampilkan gambar yang sangat cerah dan kaya warna. Tingkat kecerahannya mendukung hingga 550 ANSI lumens. Untuk cakupan warna sesuai standar Rec.2020 1080% dan DCI-P3 150%.

Philips Screeneo UL5

Bodinya yang ringkas memiliki dimensi 94 x 86.6 x 206mm. Bobotnya sekitar 1 Kg. Hemat tempat dan bisa ditempatkan di mana saja di dalam ruangan. Kabar baiknya, Screeneo UL5 juga termasuk proyektor jarak pendek. Dari jarak hanya sekitar 50 cm proyektor ini bisa memproyeksikan gambar hingga berukuran 100 inci di resolusi Full HD 1920 x 1080 pixel.

Philips Screeneo UL5

Proyektor ini juga sudah mendukung HDR10 dan menjalankan sistem operasi LuminOS. Sistem operasi berbasis Android ini memungkinakn Anda menambahkan beragam aplikasi streaming konten favorit. Mulai dari Youtube, Apple TV, Netflix, Disney+ dan masih banyak lagi.

Untuk fitur lain Screeneo UL5 sudah dilengkapi konektivitas Dual Band Wi-Fi, sistem auto focus otomatis, Digital Zoom, dan tersedia port HDMI 2.1 serta USB-C.

Harga Philips Screeneo UL5

Philips belum membocorkan lebih lanjut berapa harga jual Screeneo UL5. Kendati demikian, bagi yang berminat pre-order sudah dibuka melalui situs Philips.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button