KomputerLaptop GamingNewsProduct News

Acer Nitro V15 Special Edition Hadir di Indonesia, Harga 19 Jutaan Rupiah

Menyambut 25 tahun kehadirannya di Indonesia, Acer meluncurkan laptop gaming terbarunya yaitu Acer Nitro V15 Special Edition. Dibekali hardware kencang terutama pada prosesornya, laptop ini bisa dibeli dengan harga 19 jutaan rupiah.

Spesifikasi Acer Nitro V15 Special Edition

Acer Nitro V15 Special Edition

Dalam siaran persnya, Selasa (27/2), dijelaskan bahwa Nitro V15 Special Edition mengandalkan prosesor Intel Core i9-13900H generasi ke-13, yang dipasangkan dengan kartu grafis Nvidia GeForce RTX 4060 yang mendukung fitur seperti Nvidia DLSS 3 dan Nvidia Reflex.

“Seiring dengan eksistensi perusahaan yang akan merayakan hari jadinya yang ke-25 tahun, Acer berkomitmen untuk terus menghadirkan perangkat gaming terbaik dan kompetitif untuk gamers di Indonesia,” kata Theresia Hanydawati, Head of Products Acer Indonesia.

Gamer juga disuguhkan layar IPS 15,6 inci dengan refresh rate 144 Hz dan aspect ratio 16:9. Untuk menjaga performanya tetap stabil, Acer menggunakan sistem pendingin dengan dua kipas ganda untuk membuang suhu panas.

Acer Nitro V15 Special Edition

Nitro V15 Special Edition sudah dilengkapi dengan dukungan port Wi-Fi 6, Gigabit Ethernet, dan Thunderbolt 4. Ada pula Nitro Sense, software bawaan untuk memonitor performa laptop secara real-time. Beberapa fitur yang tersedia pada Nitro Sense diantaranya system monitoring, fan control, temperature monitoring, performance mode, dan power plan setting.

Harga Acer Nitro V15 Special Edition

Bagi yang berminat, Acer Nitro V15 Special Edition dijual dengan harga Rp19.999.000 setelah diskon 2,5 juta rupiah. Ketersediaannya mulai awal Maret 2024. Acer juga memberikan perlindungan khusus Acer Priority Care selama 1 tahun. Layanan ini melindungi perangkat dari insiden yang tidak disengaja.

Acer Nitro V15 Special Edition promo

Promo 25 tahun Acer

Setiap pembelian perangkat gaming dari Acer, pelanggan juga berkesempatan memenangkan ratusan hadiah menarik seperti mobil listrik dan motor listrik, serta hadiah langsung mulai dari diskon hingga gratis LCD monitor gaming dan masih banyak lainnya dengan mengikuti program “Kejutan 25 Tahun Acer”.

Promo berlaku selama periode pembelian 8 Januari – 31 Juli 2024. Informasi mengenai rangkaian program jelang 25 tahun Acer di Indonesia dapat dilihat di acerid.com/25tahun.

Artikel terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button