NewsKomputerLaptopProduct News

[CES 2024] Dell XPS 13, XPS 14 dan XPS 16: Trio Laptop Premium Futuristik dengan AI dan Intel Core Ultra

Fitur premium dan desain yang ringkas menjadi dua keunggulan lini Dell XPS. Nah, di tahun 2024 lini XPS semakin mencuri perhatian dengan desain lebih futuristik dan ditenagai prosesor Intel Core Ultra dari keluarga Intel Core Generasi Ke-14.

Dell XPS 2024

Spesifikasi Dell XPS 13, XPS 14 dan XPS 16

Lini XPS untuk tahun 2024 hanya akan tersedia tiga varian dengan ukuran layar berbeda. Di antaranya XPS 13, XPS 14 dan XPS 16. Tidak ada lagi XPS 15. Dell juga meniadakan model konvertibel 2-in-1.

Dell XPS 16 2024
Dell XPS 16 2024

Ketiganya akan tersedia dengan beragam opsi panel layar. Termasuk, panel dengan teknologi OLED yang mendukung fitur sentuhan dan refresh rate hingga 120 Hz.

Di sektor perfoma ketiga laptop ini akan ditenagai prosesor Intel Core Ultra. Opsi yang tersedia mulai dari Core Ultra 5 125H hingga Core Ultra 9 185H. Khusus untuk XPS 14 dan XPS 16 tersedia opsi dengan kartu grafis diskrit Nvidia RTX 40-series. Jadi, performa grafisnya akan lebih bertenaga. Spesifikasinya ini cukup menarik mengingat laptop ini masing-masing tampil ramping dan ringan.

Dell XPS 13 2024
Dell XPS 13 2024

Sekilas spesifikasi Dell XPS 13, XPS 14 dan XPS 16

Dell XPS 13 (9340)Dell XPS 14 (9440)Dell XPS 16 (9640)
Display13.4 inches
1920 x 1200, 120 Hz non-touch LCD
2560 x 1600, 120 Hz touchscreen LCD
2880 x 1800, 60 Hz touchscreen OLED
14.5 inches
1920 x 1200, 120 Hz non-touch LCD
3200 x 2000, 120 Hz touchscreen OLED
16.3 inches
1920 x 1200, 120 Hz non-touch LCD
3840 x 2400, 90 Hz touchscreen OLED
ProcessorIntel Core Ultra 5 125H
Intel Core Ultra 7 155H
Intel Core Ultra 7 165H
Intel Core Ultra 7 155H
Intel Core Ultra 7 165H
Intel Core Ultra 7 155H
Intel Core Ultra 7 165H
Intel Core Ultra 9 185H
GraphicsIntel Xe / Intel ArcIntel Arc
NVIDIA GeForce RTX 4050M (6GB GDDR6, 30W)
Intel Arc
NVIDIA GeForce RTX 4050 (6GB GDDR6, 50W)
NVIDIA GeForce RTX 4060 (8GB GDDR6, 50W)
NVIDIA GeForce RTX 4070 (8GB GDDR6, 60W)
RAM8GB LPDDR5-6400
16GB / 32GB /64GB LPDDR5x-7467
16GB / 32GB / 64GB
LPDDR5x-6400 (Intel GPU)
LPDDR5x-7467 (NVIDIA GPU)
16GB / 32GB / 64GB
LPDDR5x-6400 (Intel, 4050, or 4060 GPU)
LPDDR5x-7467 (4070 GPU)
Storage512GB / 1TB / 2TB
PCIe Gen 4 SSD
WirelessIntel Killer 1750 (BE2200)
WiFi 7
BT 5.4
Intel Killer 1675
WiFi 6E
BT 5.3
Intel Killer 1750 (BE2200)
WiFi 7
BT 5.4
Ports2 x Thunderbolt 4 (DisplayPort 2.1 Alt Mode)3 x Thunderbolt 4 (DisplayPort 2.1 Alt Mode)
1 x 3.5mm audio
1 x microSD card reader
Webcam1080p
AudioQuad speakers
2 x 2W main
2 x 2W tweeters
dual microphones
Quad speakers
2 x 3W main
2 x 2W tweeters
dual microphones
Battery55 Wh69.5 Wh99.9 Wh
Charging60W USB-C adapter60W USB-C adapter (w/integrated GPU)
100W USB-C adapter (w/NVIDIA GPU)
130W USB-C adapter
InputBacklit zero-lattice keyboard w/ambient light sensor
1mm key travel
Capacitive touch function row
Glass haptic touchpad
SecurityFingerprint reader
Windows Hello IR camera
MaterialsAluminum with Gorilla Glass 3 palm rest
Dimensions295 x 199 x 15mm
11.6? x 7.8? x 0.6?
320 x 216 x 18mm
12.6? x 8.5? x 0.7?
358 x 240 x 19mm
14.1? x 9.4? x 0.7?
Starting Weight1.19 kg
2.6 pounds
1.68 kg
3.7 pounds
2.13 kg
4.7 pounds
Starting Price$1,300$1,700$1,900

Selain spesifikasi pembaruan yang membedakan XPS 13, XPS 14 dan XPS 16 dengan generasi sebelumnya terlihat di area keyboard dan touchpad. Ketiganya kini mengadopsi desain keyboard minimalis dan touchpad yang tidak terlihat. Sama seperti Dell XPS 13 Plus yang diluncurkan tahun 2022 lalu.

Dell XPS 14 2024
Dell XPS 14 2024

Sebenarnya posisi touchpad masih sama seperti laptop pada umumnya. Tapi, karena tidak ada bingkai maka touchpad di area palm rest ini terlihat menyatu dengan bodi. Secara visual ini berhasil membuat tampilan XPS terbaru terlihat lebih modern dan futuristik.

Ditenagai prosesor Intel Core Generasi Ke-14 ketiga laptop ini juga akan mendapat dukungan teknologi AI. Jadi, pengguna bisa merasakan pengalaman komputasi dengan kinerja yang lebih baik dan masa pakai baterai lebih lama.

Dell XPS 13 5

Untuk fitur lain XPS 2024 akan mendukung teknologi WiFi 7, dilengkapi port Thunderbolt 4, punya webcam 1080p yang mendukung fitur pengenal wajah Windows Hello, sensor sidik jari, dan sistem audio dengan teknologi Dolby Atmos.

Harga Dell XPS 13, XPS 14 dan XPS 16

XPS 13, XPS 14 dan XPS 16 akan tersedia di kuartal pertama 2024. Pilihan warnanya ada dua yakni platinum silver dan graphite. Untuk harganya XPS 13 US$1300, XPS 14 mulai dari US$1700 dan XPS 16 mulai dari US$1900.

Artikel terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button