Game RoomKomputerMonitorNewsProduct News

ASUS ROG Swift OLED PG32UCDM: Monitor Gaming Pertama di Dunia dengan Panel OLED 4K 240 Hz

Di ajang Gamescom 2023 ASUS mengumumkan monitor gaming ROG Swift OLED PG32UCDM. Monitor ini adalah yang pertama di dunia menggunakan panel QD-OLED yang resolusinya 4K dengan refresh rate 240 Hz.

ASUS ROG Swift OLED PG32UCDM

Spesifikasi ASUS ROG Swift OLED PG32UCDM

Monitor gaming resolusi tinggi dengan refresh rate yang sangat cepat memang menjadi tren di dunia gaming. Tapi, pada umumnya untuk mendapatkan refresh rate cepat monitor gaming kekinian mengusung fitur overclocking.

ROG Swift OLED PG32UCDM berbeda. Menurut ASUS, monitor gaming 31.5 inci teranyarnya ini sanggup mencapai kecepatan refresh rate 240 Hz tanpa perlu fitur overclock. Waktu respon Gray-to-Gray (GTG) juga sangat cepat yakni sekitar 0.03 milidetik.

ASUS ROG Swift OLED PG32UCDM

Selain itu, tersedia dukungan teknologi AMD FreeSync Premium dan Nvidia G-Sync untuk meminimalkan efek tearing dan stuttering. Jadi, gamer bisa langsung menikmati pengalaman gaming yang lebih imersif dengan panel QD-OLED di resolusi 4K dan refresh rate 240 Hz. ROG Swift OLED PG32UCDM juga sudah mendukung tingkat kecerahan maksimum hingga 1000 nits. Menjadikannya sangat ideal untuk menampilkan konten-konten HDR.

Fitur menarik lain adalah hadirnya tambahan heat sink khusus dan lapisan graphene. Keduanya akan bertugas untuk mengurangi resiko burn-in yang umum terjadi pada panel OLED. Untuk konektivitas tersedia DisplayPort 1.4, HDMI 2.1, dan USB Type-C dengan dukungan fitur Power Delivery.

Harga ASUS ROG Swift OLED PG32UCDM

Belum ada informasi lebih lanjut harg jual ROG Swift OLED PG32UCDM. Kendati demikian, monitor ini dipastikan akan tersedia di pasaran mulai kuartal pertama tahun 2024.

Kesan pertama

Sebagai yang pertama di dunia menggunakan panel OLED 4K 240 Hz, ROG Swift OLED PG32UCDM akan menjadi standar baru monitor gaming 4K kelas premium. Kami prediksi tahun depan akan bermunculan monitor gaming OLED dengan resolusi tinggi dan refresh rate yang semakin cepat.

Artikel terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button