Quantcast
Home GadgetHome ApplianceNews

Sharp Purefit Plasmacluster Air Purifier: Pemurni Udara dengan Teknologi Ion Plasmacluster

Sharp memperkenalkan produk terbarunya yang ditujukan untuk menciptakan udara dengan kualitas yang lebih sehat, yaitu Sharp Purefit Plasmacluster Air Purifier. Pemurni udara ini sudah didukung teknologi Ion Plasmacluster.

Fitur Sharp Purefit Plasmacluster Air Purifier

Sharp Purefit Plasmacluster

Dalam siaran pers yang diterima Yangcanggih, Senin (29/5), dijelaskan bahwa Purefit Plasmacluster Air Purifier dibekali struktur dual suction yang membuatnya hadir dengan ukuran bodi ringkas (333 mm x 330mm x 578mm) namun dapat menjangkau area seluas 84m2 (standar JEMA). Selain itu, pemurni udara ini dilengkapi teknologi unik Sharp Coanda Air Flow dan sistem tiga penyaringan.

Teknologi Ion Plasmacluster (PCI 25.000) menjadi keunggulannya, dan diklaim mampu meningkatkan efisiensi pemurnian terhadap zat yang terbawa di udara dan zat yang melekat seperti virus, jamur, bakteri. Ion Plasmacluster memiliki ion positif dan negatif, dikelilingi oleh molekul air dan dipancarkan ke udara untuk bertahan lama.

Foto 2 New Purefit Plasmacluster Air Purifier

Ion plasmacluster, khususnya radikal hidroksida (OH), sangat teroksidasi ketika menempel pada mikroba di udara seperti alergen, bakteri, jamur, dan virus. Proses ini menghilangkan hidrogen dari protein permukaan mikroba ini, sehingga dapat melumpuhkannya. Kombinasi hidroksida (OH) dan hidrogen (H) menghasilkan air (H2), yang
kemudian dilepaskan kembali ke udara.

“Didukung oleh teknologi Plasmacluster kami yang revolusioner, kami memahami dampak kualitas udara pada kehidupan kita sehari-hari dan terus berkomitmen untuk meningkatkan kesejahteraan dan gaya hidup konsumen kami sambil memastikan kesehatan planet ini,” kata Hideyuki Nagamine Head of PCI/HC Division of Smart Appliances and Solutions BU, Sharp Corportaion.

Yang tidak kalah menarik, selain menyehatkan udara, Purefit Plasmacluster Air Purifier juga dapat menetralkan listrik statis yang mampu menghilangkan partikel berbahaya, serbuk sari, dan debu di udara secara efisien untuk kualitas udara yang lebih murni.

Harga Sharp Purefit Plasmacluster Air Purifier

Belum ada informasi terkait harga. Meski begitu, Sharp menjadwalkan Purefit Plasmacluster Air Purifier akan mulai dipasarkan pada bulan September 2023 mendatang. Kapan dijual di Indonesia? Kita tunggu saja update informasinya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button