Quantcast
Komputer2-in-1 notebookNewsProduct News

Huawei MateBook E 2023: PC 2-in-1 Windows 11 dengan Layar OLED 120 Hz dan Opsi SSD 1TB

Selain mengumumkan MatePad Air, Huawei juga menghadirkan MateBook E 2023. PC 2-in-1 ini mendapat penyegaran di sektor spesifikasi dan layar.

Huawei MateBook E 2023

Spesifikasi Huawei MateBook E 2023

MateBook E 2023 kini ditenagai dengan prosesor Intel Core Generasi Ke-12. Menggantikan prosesor Intel Core Generasi Ke-11 di generasi sebelumnya. Opsi prosesor yang tersedia dengan Intel Core i5-1230U dan Intel Core i7-1260U. Memang cukup disayangkan spesifikasinya belum menggunakan prosesor Intel Core Generasi Ke-13 terbaru.

Huawei MateBook E 2023

Sebagai kompensasi Huawei meningkatkan kapasitas ruang penyimpanannya. MateBook E 2023 akan tersedia dengan SSD PCIe 4.0 dengan kapasitas maksimum hingga 1TB. Generasi sebelumnya opsi terbesar hanya 512GB saja. Sementara, untuk RAM hanya tersedia dengan besaran 16GB.

Pembaruan kemudian terlihat di sektor layar. Sebagai pesaing ketat Surface Pro dari Microsoft, MateBook E 2023 datang dengan layar OLED 12.6 inci yang resolusinya 2560 x 1600 pixel. Berbeda dengan generasi sebelumnya, layar MateBook E 2023 kini mendukung refresh rate hingga 120 Hz. Jadi, bisa dipastikan visual di layarnya akan terlihat sangat mulus.

Huawei MateBook E 2023

Untuk fitur lain MateBook E 2023 menjalankan Windows 11, dilengkapi keyboard Bluetooth yang bisa dilepas pasang, pena stylus dan kickstand di bagian belakang bodinya.

Harga Huawei MateBook E 2023

MateBook E 2023 akan tersedia di pasaran China terlebih dulu dengan harga mulai dari US$1072 atau sekitar 15 Jutaan Rupiah.

Kesan Pertama

Memang cukup disayangkan Huawei belum menggunakan prosesor Intel Core Generasi Ke-13. Tapi, dengan opsi kapasitas ruang penyimpanan yang lebih besar hingga 1TB dan layar dengan refresh rate 120 Hz, Matebook E 2023 tetap bisa menjadi alternatif Surface Pro dari Microsoft. Semoga saja Huawei menghadirkan perangkat ini di Indonesia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button