News

Yonder Music Umumkan Pemenang Kompetisi Flash Mob #YonderKebebasan

Menargetkan 1 juta pengguna, Yonder Music, yang merupakan layanan musik digital legal siap unduh secara gratis dan tanpa intervensi iklan melakukan beragam aktivitas dan program ekslusif untuk para pengguna setianya. Selain menghadirkan beragam konten musik ekslusif, Yonder Music juga mengadakan ajang kompetisi flash mob dance tingkat nasional #YonderKebebasan.

yonder-1

Didukung PT XL Axiata Tbk (XL), kompetisi flash mob dance #YonderKebebasan dan ragam aktifitas serta program eksklusif Yonder lainnya merupakan nilai tambah yang Yonder tawarkan kepada para penggunanya demi memberikan pengalaman bermusik baru, eksklusif dan menarik.

Di ajang flash mob #YonderKebebasan setiap kelompok yang ikut serta wajib membuat video flash mob dance berdurasi 1 menit, menggunakan lagu Kebebasan Remix. Lagu Kebebasan ini merupakan adaptasi dari lagu “Free” karya Prince dari album klasiknya yang bertajuk “1999”.

Lirik lagu ini kemudian ditafsir ulang menjadi sebuah persembahan untuk kebebasan dalam berseni dan berbudaya secara apik oleh Rian Ekky Pradipta dari D’Masiv. Lagu yang digubah kemudian dinyanyikan oleh kolaborasi 16 musisi papan atas dari Indonesia – Afgan, Andien, Ariel NOAH, Cita Citata, Chakra Khan, Isyana Sarasvati, Iwan Fals, Iwa-K, Judika, Lesty, Momo GEISHA, Raisa, Rossa, Young Lex, Mike Mohede (Alm) dan 1 musisi asal Malaysia, Jaclyn Victor.

Kompetisi yang dimulai sejak tanggal 29 Agustus ini akhirnya dimenangkan oleh tim DBM Management yang berhak membawa pulang hadiah total senilah USD10.000 atau setara Rp135 juta.

“Model bisnis kami fokus pada pemberian pengalaman bermusik baru dan eksklusif kepada pengguna dan penikmat musik lewat aplikasi kami. Melalui kompetisi ini, kami menawarkan pengguna kami untuk berkarya dan berkolaborasi dengan musisi papan atas yang terlibat pada lagu Kebebasan eksklusif Yonder secara tidak langsung. Pengalaman dan kedekatan eksklusif antara musisi maupun pengguna aplikasi kami inilah yang kami sebut sebagai pengalaman bermusik baru dan eksklusif.” ujar Zico Kemala Batin, Country Manager Yonder Music Indonesia.

Artikel terkait

Back to top button