Quantcast
KomputerNewsPC Desktop

[IFA 2013] Acer Aspire U5-610: Dapat Dikendalikan Dari Tablet & Smartphone

Setelah menyedot perhatian dengan merilis smartphone Acer Liquid S2 yang mampu merekam video pada resolusi 4K, Acer juga memperkenalkan sebuah AIO-PC terbaru, Acer Aspire U5-610.

acer U5-610

AIO-PC terbaru dari Acer ini hadir dengan desain yang minimalis. Layarnya memiliki ukuran 23 inci dengan resolusi Full HD 1080p. Performa Acer Aspire U5-610 dipercayakan pada prosesor Intel generasi 4 (Haswell). Acer juga menyediakan AIO ini dalam berbagai pilihan konfigurasi, dengan opsi RAM berkapasitas hingga 16GB serta opsi dengan kartu grafis Nvidia GeForce GTX760M yang dapat diandalkan untuk menyunting video dan bermain game yang membutuhkan kinerja grafis ekstra.

Acer Aspire U5-610 yang menjalankan Windows 8 ini juga dilengkapi dengan fitur yang sangat menarik yaitu Acer Remote. Dengan fitur ini, pengguna dapat menguhubungkan tablet PC atau smartphone berbasis iOS dan Android via Bluetooth atau WiFi untuk mengendalikan AIO-PC ini dari jarak jauh. Seperti misalnya, menjalankan aplikasi di layar Start Windows 8 hingga memutar dan mengendalikan film yang sedang ditonton.

Hingga saat ini, Acer belum membocorkan lebih lengkap spesifikasi dari Acer Aspire U5-610 dan kapan produk ini akan mulai beredar di pasaran.

Back to top button