Quantcast
Foto & VideoKamera sakuNews

Fujifilm Finepix XP200: Bisa Menyelam Sampai Kedalaman 15 Meter!!

Kamera tangguh yang tahan air dan dapat menemani aktivitas menyelam Anda semakin marak tersedia dan mendapat sambutan baik dari konsumen. Kini giliran Fujifilm yang memperkenalkan kamera saku tahan banting terbarunya, Finepix XP200.

fuji XP200_Yellow_Front_Left

Hanya dengan melihat desainnya, Anda pasti akan tahu jika XP200 dirancang untuk aktivitas ekstrem di luar ruangan yang terkenal sadis bagi produk elektronik, termasuk kamera. Desainnya sendiri cukup keren, dengan sentuhan aksen futuristik yang membuatnya tidak terlihat kaku. Pilihan warnanya juga menarik, mulai dari kuning, biru, merah, dan hitam.

Fujifilm XP200 ini memiliki ketangguhan di atas rata-rata kamera saku tangguh lainnya. Kamera ini tetap dapat digunakan di dalam air sampai kedalaman 15 meter, tahan beku sampai -10°C, tahan banting sampai 2 meter, dan anti debu. Ketahanan ekstra ini dimungkinkan berkat penerapan desain pengunci tutup baterai baru yang memiliki dua sekat. Jadi Anda benar-benar bisa memotret dan merekam video di segala kondisi.

FUJI_XP200_Black_BackFUJI_XP200_Black_Up

Untuk kualitas foto, Fujifilm membekali Finepix XP200 dengan sensor CMOS 16 megapixel (1/2,3″) yang telah memiliki teknologi CMOS Shift Image Stabilization. Lensanya juga cukup fleksibel dengan lensa FUJINON 5x zoom optikal yang memiliki jangkauan 28-140mm. Finepix XP200 juga cukup mumpuni untuk merekam aksi cepat seperti pertandingan sepakbola dengan adanya fasilitas continuous hooting yang mencapai 60 foto per detik (maksimum 70 foto 16:9, ukuran S). Bahkan ada tombol “Burst Mode Button” di atas kamera untuk menggunakan fitur tersebut.

Yang menarik, telah dimasukkan fitur Wi-Fi di dalam XP200. Dipasangkan dengan aplikasi gratis FUJIFILM Camera Application, Anda bisa memindahkan foto dan video dari kamera ini ke iPhone, iPad, atau tablet Android. Fuji juga tidak melupakan pengguna PC dengan menyediakan aplikasi FUJIFILM PC AutoSave. Anda tinggal memasang software ini di komputer, lalu pilih folder khusus di komputer untuk menyimpan hasil foto yang dipindahkan dari kamera. Hubungkan ke Wi-Fi Router yang sama-sama dipakai XP200, maka foto di kamera akan langsung tersalin di komputer.

Fitur menyenangkan lainnya adalah Multi-frame processing )(menggabungkan dua foto atau lebih menjadi foto HDR), Motion Panorama 360 (menciptakan foto panorama 360° dengan memutar kamera secara melingkar), serta Individual Shutter 3D (menciptakan gambar yang memiliki efek 3D dengan menggabungkan dua foto dari sudut yang agak berbeda).

Fujifilm FinePix XP200 akan tersedia mulai bulan Mei 2013 dengan harga US$299 atau sekitar 2,9 juta rupiah.

Spesifikasi Fujifilm Finepix XP200
[table th=”0″] Sensor;”CMOS 16 megapixel 4:3 (ukuran 1/2,3″)
Lensa;”Fujinon 28-140mm (5x optical zoom) f/3.9-f/4.9 dengan ND filter
Layar;”LCD 3 inci 920.000 titik”
Video;”Full HD 1920×1080 pixel (60i, 60p, 30p, 120p, 240p, 360p)”
ISO;100-6400
Memori;”Internal 39MB + slot SD/SDHC/SDXC”
Fitur lain;Wi-Fi, burst mode 10fps (resolusi penuh)
Ukuran;116 x 71 x 30 mm
Bobot;232 gram
[/table]

Back to top button