Quantcast
Mobile GadgetSmartphone

HTC Desire HD: Ponsel Jumbo dengan Segudang Fitur

[tab: HTC Desire HD] desirehd head

Bagi Anda penggemar HTC dan Android, pasti sudah tidak sabar menunggu HTC Desire HD untuk rilis secara resmi di Indonesia. Ponsel ini sangat powerful, Prosesor yang digunakan adalah Snapdragon generasi ke-dua dengan kecepatan 1 GHz yang diciptakan dengan proses 45nm, lalu RAM sebesar 768 MB dan OS Android Froyo akan memastikan kegiatan yang Anda lakukan pada Desire HD akan berjalan lancar dan mulus. Ponsel Jumbo ini memiliki layar yang lebih besar dari Galaxy S yakni 4,3 inci, namun walau lebih besar 0,3 inci, kemampuan LCD belum mampu untuk mengalahkan kecemerlangan warna dan black level yang dihasilkan layar Super Amoled dari Samsung. Namun terlepas dari itu, ukuran layarnya sangat nyaman untuk menonton video, dan output suaranya pun dihasilkan oleh Dolby Mobile dan SRS virtual surround. Kameranya pun mantap, dengan resolusi tinggi 8 megapixel pada Desire HD ini akan membuat momen penting Anda diabadikan dengan kualitas yang sangat baik, dan dilengkapi pula dengan dua buah LED flash untuk memastikan kualitas foto agar tidak grainy pada kondisi low light. Dengan kemampuan yang serba oke ini tentu saja akan membuat Desire HD haus akan daya dan membuat umur baterai pada ponsel jumbo ini menjadi cepat habis. Namun hal tersebut sepadan dengan apa yang ditawarkan oleh Desire HD.

[tab: Galeri]

[tab: Spesifikasi]
JaringanGSM, HSDPA
OSAndroid OS, v2.2 (Froyo)
ProsesorQualcomm Snapdragon QSD 8255 1GHz
MemoriInternal SD: 1,5 GB; RAM 768 MB
Kamera8MP, 3264×2448 pixel, autofokus, LED flash ganda. Dilengkapi pula dengan fitur geo-tagging dan face detection.
LayarLCD capacitive Touchscreen, 16 Juta warna
Ukuran Layar480×800 pixel; 4,3 inci
VideoHD 720p
SoundSpeaker dengan Dolby Mobile dan SRS sound enhancement, 3,5 mm audio jack
KonektivitasGPRS, EDGE, 3G, WLAN, Bluetooth 2.1 dengan A2DP, USB 2.0
BateraiLi-Ion 1230mAh
Dimensi123 x 68 x 11.8 mm
Berat164 g
Back to top button