Quantcast
Home GadgetNewsVisual

[CES 2017] Xiaomi Mi TV 4: Usung Konsep Modular dengan Ketebalan Panel Hanya 4.9mm

Tidak hanya teknologi-teknologi canggih yang berupa konsep, ajang CES 2017 juga turut diwarnai dengan pengumuman produk-produk baru. Salah satunya yang juga menarik perhatian adalah TV terbaru dari Xiaomi yang diberi nama Mi TV 4.

mi TV 4 1

Ada 3 hal yang membuat TV ini sangat menarik. Pertama, desainnya yang sangat tipis. Ketebalan di area tertipisnya hanya 4,9mm dan rancangannya juga sangat menawan dengan tampilan yang terlihat nyaris tanpa bingkai.

Kedua, Mi TV 4 juga sangat pintar. Mengadopsi platform Android TV, Mi TV 4 disiapkan dengan software tambahan yang bernama PatchWall. Software ini menggabungkan teknologi kecerdasan buatan (AI) yang bisa mempelajari kebiasaan pengguna. Semua konten yang sering dinikmati pengguna akan dipelajari PatchWall sehingga nantinya software ini secara otomatis akan mampu membuat rekomendasi dan memprediksi konten sesuai dengan konten yang diminati pengguna.

Dan yang ketiga adalah konsep modular. Seperti Mi TV sebelumnya, Mi TV 4 juga tetap hadir dengan Soundbar. Untuk menggunakan Mi TV 4 Anda wajib menyambungkannya ke Soundbar ini. Pasalnya, Mi TV 4 hanyalah sebuah panel layar dan seluruh fungsinya baru bisa dinikmati jika disambungkan ke Soundbar.

Soundbar telah dilengkapi dengan motherboard, prosesor, RAM dan sejumlah port konektivitas. Anda pun bisa dengan mudah melakukan upgrade komponen ke soundbar ini untuk menambahkan fitur Mi TV 4 seperti misalnya menambah fitur HDR dan lain sebagainya.

Untuk produksi suaranya Soundbar Mi TV 4 telah dilengkapi 10 buah speaker, dua wireless speaker, dan sebuah subwoofer yang mendukung teknologi surround sound Dolby Atmos.

Mi TV 4 nantinya akan tersedia dalam 3 pilihan ukuran layar. Diantaranya 49 inci, 55 inci, dan 65 inci. Rencananya TV ini akan mulai tersedia di pasaran akhir tahun 2017 dengan harga jual di bawah US$1500.

Back to top button