Foto & VideoKamera sakuNewsProduct News

Pentax WG-90: Kamera Saku Tangguh untuk Para Penyelam dan Petualang

Ricoh mengumumkan kamera saku tangguh Pentax WG-90. Kamera ini adalah suksesor Ricoh WG-80 dengan desain dan spesifikasi yang identik.

Pentax WG-90

Spesifikasi Pentax WG-90

Pentax WG-90 hadir dengan rancangan bodi tangguh dan tahan di segala kondisi cuaca. Bodinya tahan air dengan peringkat IPX 8, artinya bisa diajak menyelam hingga 2 jam di kedalaman maksimum hingga 14 meter. Kamera ini juga tahan debu dengan peringkat IPX 6 dan tahan bantingan dari ketinggian 1,6 meter.

Di kondisi ekstrim WG-90 tahan beku hingga suhu -10 derajat celcius. Bodinya juga sudah dirancang mampu menahan tekanan dengan bobot hingga sekitar 100 Kg. Fitur ketahanannya ini sama dengan WG-80 sebelumnya.

Pentax WG-90

Spesifikasinya juga sama. WG-90 tetap mengandalkan sensor CMOS yang resolusinya 16 megapixel. Sensor tersebut dipasangkan dengan lensa 28mm yang berkemampuan 5x zoom. Atau, setara lensa 28-140mm.

Untuk merekam video kamera ini hanya bisa mendukung perekaman video di resolusi Full HD 1080 di 30 fps. Cukup ketinggalan jika dibandingkan kamera aksi seperti GoPro dan DJI Osmo Action atau kamera saku kekinian lain yang umumnya sudah mendukung resolusi 4K.

Di WG-90 juga bisa ditemukan enam lampu LED di sekitar lensa. Lampu LED ini bisa berguna untuk foto makro dan mendukung pengambilan gambar di bawah air yang tidak banyak cahaya. Khusus untuk pengambilan gambar di bawah air juga tersedia mode Underwater dan Underwater Movie.

Pentax WG-90

Fitur lain di kamera ini sudah tersedia layar 2.7 inci. Layarnya juga sudah ditambahkan lapisan anti-pantulan. Jadi, tetap bisa terlihat jelas, sekalipun di kondisi pencahayaan yang sangat terang.

Secara keseluruhan perbedaan WG-80 dan WG-90 memang hanya di brand saja. WG-80 masih menggunakan brand Ricoh. Sementara, WG-90 kini menggunakan Pentax. Pilihan warna juga berbeda. WG-90 akan tersedia dengan warna hitam dan kombinasi biru/hitam. WG-80 pilihan warnanya hitam dan kombinasi oranye/hitam.

Harga Pentax WG-90

Pentax WG-90 rencananya akan mulai tersedia di pasaran awal 2024. Belum ada informasi lebih lanjut terkait harga jualnya.

Kendati demikian, dengan fitur dan spesifikasi yang sama dengan WG-80 kami prediksi harganya tidak akan jauh berbeda. Harga Ricoh WG-80 saat ini US$330 atau sekitar 5,1 jutaan Rupiah.

Artikel terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button