Quantcast
Mobile GadgetNewsSmartphone

Inilah Spesifikasi dan Harga vivo Y27s di Indonesia

vivo Y27s resmi dijual di Indonesia dengan penawaran yang cukup menarik di kelas harganya. Menargetkan segmen menengah, smartphone ini menjanjikan performa yang mumpuni, kamera resolusi tinggi, hingga pengisian daya cepat. Harganya hanya 2 jutaan rupiah saja.

Spesifikasi vivo Y27s

vivo Y27s

Melansir website resmi vivo, Y27s dipersenjatai chipset Qualcomm Snapdragon 680 yang dikenal cukup bertenaga dalam menunjang kinerja ponsel. Selain itu, pengguna juga akan menemukan RAM 8 GB dan memori internal 128 GB.

Smartphone ini dilengkapi layar 6,64 inci Full HD+ dengan refresh rate 90 Hz dan tingkat kecerahan hingga 650 nits. Layar tersebut didukung speaker dengan fitur Audio Booster untuk meningkatkan volume hingga 200 persen. Ada juga teknologi Hi-Res Audio bagi yang gemar mendengarkan musik.

Sementara sektor kamera mengandalkan sensor 50 MP di belakang bersama dengan kamera bokeh 2 MP. Di depan, terdapat kamera selfie 8 MP. Kamera Y27s punya fitur khas vivo seperti Portrait Light Effect untuk efek cahaya yang khas, Portrait Bokeh, hingga Bokeh Flare Portrait.

Perangkat dengan sertifikasi IP54 untuk ketahanan terhadap percikan air dan debu ini memiliki baterai 5.000 mAh yang diklaim awet. Jika butuh charging, teknologi 44W Flash Charge mampu mengisi daya 30 persen dalam waktu 15 menit.

vivo Y27s 2

Fitur lainnya yang tidak kalah menarik adalah NFC Multifunctions, bisa untuk cek dan isi saldo kartu serta duplikasi kartu akses. Ada pula fitur Extended RAM untuk menambah kapasitas memori sebesar 8 GB, sehingga totalnya menjadi 16 GB.

Harga vivo Y27s

Bagi yang berminat, vivo Y27s dijual dengan harga Rp2.399.000 untuk memori 8/128 GB. Ada dua pilihan warna yang tersedia, yaitu Burgundy Black dan Garden Green.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button