Foto & VideoKamera MirrorlessNewsProduct News

Fujifilm X-S20: Kini Mendukung Perekaman Video 6K dan Autofocus Pintar dengan X-Processor 5

Fujifilm X-S20 resmi diumumkan. Kamera mirrorless ini akan menggantikan X-S10 sebelumnya dengan kemampuan videografi yang lebih mumpuni mengandalkan prosesor X-Processor 5.

Fujifilm X-S20

Spesifikasi Fujifilm X-S20

Sekilas tidak ada yang berbeda antara desain X-S20 dan X-S10. Sentuhan pembaruan pada sektor desainnya tergolong minor. X-S20 membawa ukuran tombol dan dial yang sedikit lebih besar.

Fujifilm X-S20

Bagian grip juga mendapat pembaruan. Ukurannya diperbesar. Jadi, lebih nyaman digenggam tangan. Grip ini juga sanggup memuat baterai W235 yang kapasitasnya lebih besar. Dengan begitu waktu guna baterainya diklaim dua kali lebih lama di mode Eco jika dibandingkan X-S10.

Fujifilm X-S20

Beralih ke spesifikasinya X-S20 masih membawa sensor APS-C yang sama dengan X-S10 yakni X-Trans Sensor yang resolusinya 26.1 megapixel. Bedanya, sensor X-S20 kini disokong prosesor X-Processor 5. Prosesor yang sama di X-H2s.

Dengan prosesor yang lebih canggih X-S20 kini menawarkan kemampuan videografi setara X-H2s. Kamera ini bisa merekam video hingga resolusi 6.2K/30p 4:2:2 open gate (rasio aspek 3:2) dan 4K/60 4:2:2 10-bit langsung di kamera. Fujifilm juga menambahkan dukungan perekaman video dengan profil warna F-Log2. Perekaman video ke recorder eksternal via HDMI turut didukungnya menggunakan format ProRes RAW atau Blackmagic RAW di resolusi 6.2K/30p dan 5.2K/30p.

Fujifilm X-S20

Menjawab tren vlogging di X-S20 Fujifilm menambahkan mode Vlog. Mode ini akan langsung mengaktifkan fitur-fitur untuk mempermudah konten vlog secara mandiri. Seperti misalnya self-timer, autofocus berdasarakan deteksi mata/wajah, background defocus dan masih banyak lagi. Selain itu, X-S20 juga bisa langsung digunakan sebagai webcam untuk mendukung siaran langsung ke beragam platform seperti Youtube dan Twitch.

Peningkatan lainnya ada di fitur penstabil di bodinya dan autofocus. Fitur penstabil atau IBIS (in-body image stabilization) X-S20 kini lebih baik dengan kemampuan stabilisasi hingga 7 stop. Satu stop lebih baik dari X-S10 yang hanya hingga 6 stop.

Di sektor autofocus X-S20 juga membawa teknologi autofocus dengan dukungan kecerdasan buatan yang diadopsi dari X-H2s. Sistem autofocus pintarnya kini mendukung autofocus deteksi subyek yang secara otomatis bisa langsung mendeteksi dan melacak subyek. Seperti wajah atau mata orang, burung, binatang, dan kendaraan.

Bahkan, X-S20 kompatibel dengan penggunaan aksesoris kipas pendingin FAN-001 seperti X-H2s. Dengan kipas pendingin tersebut X-S20 dimungkinkan untuk merekam video lebih lama.

Harga Fujifilm X-S20

Fujifilm X-S20 rencananya akan tersedia di pasaran bulan Juni 2023. Harganya dipatok US$1299 atau sekitar 19 Jutaan Rupiah.

Kesimpulan

Pembaruan di sektor prosesornya menawarkan peningkatan pada sektor autofocus dan modus video yang kini setara X-H2s. Dengan begitu, X-S20 bisa dibilang adalah versi mini dari X-H2s. Bisa jadi alternatif X-H2s untuk para pengguna yang memiliki dana terbatas.

Artikel terkait

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button