Quantcast
KomputerMonitorNews

[CES 2021] ASUS ZenScreen MB16ACV: Monitor Portabel 15.6 Inci dengan Lapisan Anti Bakteri

ASUS menambah lini monitor portabel miliknya untuk tahun 2021. Salah satu monitor portabel yang diumumkan di CES 2021 adalah ASUS ZenScreen MB16ACV. Monitor ini disiapkan untuk menyasar para pebisnis dan profesional yang membutuhkan layar tambahan untuk bekerja.

ASUS ZenScreen MB16ACV 2

Spesifikasi ASUS ZenScreen MB16ACV

ASUS ZenScreen MB16ACV hadir dengan panel layar IPS berukuran 15.6 inci yang resolusinya Full HD. Istimewanya, seluruh lapisan bodinya telah dilapisi lapisan Antibakteri. Jadi, permukaan bodinya bisa tetap higienis dan terjaga kebersihannya meski sering diajak berpergian.

Sebagai monitor portabel ASUS merancang monitor ini agar semudah mungkin bisa digunakan. Di bagian belakang bodinya bisa ditemukan kickstand atau kaki penyangga agar monitor ini bisa berdiri di atas meja. Selain itu, tersedia juga soket tambahan untuk memasang monitor ini ke tripod.

ASUS ZenScreen MB16ACV 1

Kemudahan lain, monitor ini juga bisa mendukung orientasi vertikal atau horisontal dengan fitur rotasi otomatis. Untuk menggunakannya pengguna pun hanya perlu menghubungkannya ke laptop lewat port USB-C atau USB 3.0 Type A.

Sekilas spesfikasi:

Ukuran panel15.6”
Tipe PanelIPS
Permukaan layarNon-glare
Resolusi1920 x 1080
Mode auto rotasiYes
Kaki peyanggaYes
Soket TripodYes
Port1 x USB Type-C
Fitur
Antibacterial treatment (meets JIS Z 2801 and ISO 22196 standard)
Bobot0.78 kg

Harga ASUS ZenScreen MB16ACV

Rencananya ASUS akan mulai melepas monitor ini ke pasaran mulai kuartal kedua tahun 2021. ASUS belum membocorkan lebih lanjut berapa harga jualnya nanti di pasaran.

Back to top button