Mobile GadgetSmartphoneTips

[Tips] Cara Mengubah Tampilan Always-On Display di Xiaomi Mi Note 10 Pro

Xiaomi telah secara resmi meluncurkan perangkat flagship terbarunya, Mi Note 10 Pro, di Indonesia. Tampil dengan berbagai hardware kelas atas khususnya di sektor fotografi, smartphone ini ternyata juga dibekali beragam fitur menarik untuk memaksimalkan pengalaman penggunaan.

Review Mi Note 10 Pro 3

Salah satunya adalah Always-On Display. Pada dasarnya, Always-On Display bukanlah fitur baru karena sudah banyak tersedia di berbagai perangkat, terutama yang mengadopsi layar AMOLED. Yang menarik, pada Mi Note 10 Pro yang berbasis MIUI 11 Anda bisa mengubah tampilan Always-On Display ke sederet pilihan yang telah disediakan, atau bisa juga berkreasi sendiri sesuai keinginan.

Penasaran bagaimana caranya? Simak langkah-langkah mudah di bawah ini:

1. Masuk ke Settings atau Pengaturan.

2. Pilih Always-On Display & Lock Screen.

3. Aktifkan dulu Always-On Display, lalu pilih Style.

 

4. Anda bisa memilih tampilan dari beberapa kategori seperti Kaleidoscope, Analog, Digital, dan yang lainnya.

5. Jika ingin berkreasi dalam format teks, pilih Signature.

6. Ganti teks bawaannya dan tulis sesuatu yang Anda inginkan.

7. Anda juga bisa mengubah Text Color, memilih Align untuk mengatur teks secara vertikal maupun horizontal, Text Size untuk mengatur besarnya teks,serta Bold Font untuk mengatur ketebalan huruf.

Xiaomi Mi Note 10 Pro Always On Display 1

8. Yang terakhir, Anda juga bisa memilih Change Color Automatically yang artinya warna teks akan berganti-ganti secara otomatis.

Nah, itulah beberapa langkah untuk mengubah tampilan Always-On Display pada Xiaomi Mi Note 10 Pro. Tentunya cara di atas tidak menutup kemungkinan juga bisa diaplikasikan pada smartphone Xiaomi lainnya yang memiliki fitur Always-On Display (tidak semua smartphone ada fitur ini) dan sudah mengadopsi OS MIUI 11.

Artikel terkait

Back to top button