Quantcast
Mobile GadgetNewsTablet Android

Samsung Umumkan Galaxy Tab S6, Tablet Premium dengan S Pen dan Snapdragon 855

Samsung merupakan salah satu brand yang hingga saat ini masih rajin mengeluarkan produk anyar di ranah tablet Android. Bukan cuma untuk kelas menengah, di level premium pun setiap tahunnya selalu ada perangkat yang dirilis. Buktinya adalah Galaxy Tab S6 yang baru saja diperkenalkan.

Spesifikasi premium, lengkap dengan S Pen

Samsung Galaxy Tab S6 2

Seperti diketahui seri Galaxy Tab S memang selalu menawarkan hardware dan fitur terdepan. Jika dibandingkan dengan generasi sebelumnya, Galaxy Tab S6 punya banyak peningkatan yang amat menarik.

Tablet ini dibekali layar Super AMOLED berukuran 10,5 inci dengan resolusi 2560 x 1600 pixel dan aspect ratio 16:10. Selain menjanjikan kualitas visual yang oke, sektor audionya juga menggiurkan karena sudah didukung 4 speaker yang diracik oleh AKG serta dukungan Dolby Atmos.

Dari sektor performa, Galaxy Tab S6 dipersenjatai SoC kencang garapan Qualcomm, yakni Snapdragon 855, yang ditemani RAM mulai dari 6 GB hingga 8 GB, serta memori internal mulai dari 128 GB hingga 256 GB. Baterainya cukup besar, 7.040 mAh.

Fitur yang menjadi daya tarik utama dari Galaxy Tab S6 adalah S Pen yang beragam fungsi mirip dengan yang ada pada Galaxy Note-series. Contohnya adalah fungsi remote control maupun sebagai shutter saat ingin memotret.

Samsung Galaxy Tab S6 1

S Pen ini menggunakan baterai yang bisa digunakan selama kurang lebih 10 menit. Untuk mengisi dayanya, cukup masukkan ke dalam slot pada Galaxy Tab S6 dan hanya butuh waktu sekitar 10 menit.

Sedikit membahas fotografi, di belakang ada kamera ganda yang terdiri dari 13 megapixel + kamera kedua dengan lensa ultra-wide 123 derajat. Untuk selfie, ada kamera 8 megapixel ultra-wide di depan. Untuk urusan keamanan pengguna bias memanfaatkan sensor sidik jari yang tersembunyi di dalam layar.

Tidak ketinggalan dukungan Samsung DeX juga tersedia. Pengguna juga disuguhkan Book Cover Keyboard untuk menunjang produktivitas ketika butuh untuk mengetik di tengah perjalanan.

Tiga pilihan warna menawan

Samsung Galaxy Tab S6 hadir dalam tiga pilihan warna yang terlihat cukup menawan, antara lain Mountain Gray, Cloud Blue, dan Rose Blush. Tablet ini dijual dengan harga mulai dari US$649 atau sekitar 9,1 juta rupiah.

Back to top button