Quantcast
Home GadgetNewsVisual

MediaTek S900: Chipset untuk Smart TV dengan Dukungan AI dan Resolusi Maksimal 8K

MediaTek beberapa hari yang lalu memperkenalkan chipset terbarunya yang diberi nama S900. Berbeda dengan chipset garapan MediaTek kebanyakan, S900 secara khusus ditujukan untuk Smart TV.

Dukung resolusi 8K

MediaTek2

MediaTek S900 diklaim menggabungkan CPU berkinerja tinggi, GPU, dan sebuah AI Processing Unit yang berfungsi untuk meningkatkan kualitas gambar maupun suara. CPU yang dibenamkan berbasis arsitektur ARM Cortex-A73, sedangkan GPU-nya adalah Mali-G52.

Yang paling menarik, dengan chipset ini sebuah Smart TV dapat menggunakan display dengan resolusi maksimal 8K di 60Hz, 4K di 120Hz. Bukan cuma itu, MediaTek S900 juga sudah mendukung teknologi HDR10+ serta I/O HDMI 2.1A dengan bandwidth maksimum 48Gbps.

Platform S900 mengintegrasikan berbagai fitur AI, termasuk pengenalan wajah, pemantauan pemandangan, pengenalan suara dan bantuan suara yang terlokalisasi. Nantinya, pengembang bisa membuat aplikasi dengan kit pengembangan software NeuroPilot dan memampukan perangkat yang menggunakan S900 untuk menjadi pusat kendali rumah cerdas atas berbagai produk rumah cerdas

“Kit pengembangan software NeuroPilot kami sepenuhnya kompatibel dengan API Android Neural Network, memungkinkan pelanggan kami untuk dengan mudah menciptakan produk-produk rumah cerdas yang terhubung dan bisa beroperasi dengan berbagai perangkat lainnya,” kata Mike Chang, Corporate Vice President dan General Manager, Smart Home Business Group, MediaTek.

Tidak ketinggalan, S900 memiliki sebuah fitur yang disebut AI Picture Quality dan MiraVision-Pro. Kombinasi keduanya diklaim mampu meningkatkan kualitas gambar dengan mengoptimalkan saturasi warna, kecerahan, ketajaman, kompensasi gerak dinamis dan noise gambar, bahkan untuk keluaran 8K native.

Tersedia awal tahun 2020

Dengan berbagai keunggulan tersebut, sangat menarik untuk menantikan seperti apa Smart TV yang mengadopsi chipset MediaTek S900 nantinya. Meski begitu, konsumen harus lebih sabar menunggu karena TV dengan S900 diprediksi baru akan tersedia di pasaran pada awal tahun 2020 mendatang.

Back to top button