Moshi USB-C Digital Audio Adapter with Charging: Bisa Isi Ulang Baterai Sambil Mendengarkan Musik
Solusi praktis untuk Smartphone tanpa jack audio
Untuk mengejar desain smartphone yang semakin ramping ada banyak kompromi yang wajib dilakukan. Salah satu cara yang umum ditempuh para pabrikan smartphone adalah meniadakan port jack audio 3.5mm.
Sebagai pengganti biasanya di dalam paket penjualan para pabrikan sudah menyertakan tambahan aksesoris berupa adapter USB ke jack audio 3.5mm. Dengan demikian Anda bisa tetap menancapkan headphone untuk mendengarkan musik walau smartphone tidak dilengkapi port jack audio 3.5mm. Tapi, ini bukan solusi terbaik karena saat menggunakan adapter tersebut dipastikan Anda tidak bisa mengisi ulang baterai smartphone jika baterai sedang kritis.
Untuk mengatasinya, pabrikan aksesoris Moshi mempersembahkan USB-C Digital Audio Adapter with Charging. Dengan adapter besutan Moshi ini Anda dimungkinkan untuk isi ulang baterai sambil tetap mendengarkan musik favorit.
Tawarkan performa suara lebih baik
Moshi USB-C Digital Audio Adapter with Charging kompatibel dengan semua smartphone Android yang mengusung konektivitas USB Type-C. Satu hal yang cukup menarik dari Moshi USB-C Digital Audio Adapter with Charging adalah hadirnya dukungan fitur DAC (Digital to analog converter) dengan ampli Class G 24-bit/96 kHz.
Artinya, saat menancapkan headphone ke adapter ini untuk mendengarkan musik Anda dijamin bisa menikmati kualitas audio yang lebih baik. Cocok untuk para audiophile yang gemar menikmati audio di resolusi tinggi.
Moshi USB-C Digital Audio Adapter with Charging bisa didapatkan melalui situs Moshi dan dijual dengan harga US$40.