Quantcast
Mobile GadgetNewsSmartphone

Samsung Galaxy SIII Neo: Kini dengan Dukungan 2 SIM

Samsung memperkenalkan smartphone varian baru, Galaxy SIII Neo. Berbeda dengan versi awal SIII yang hanya mendukung satu kartu SIM, model baru dengan embel-embel Neo ini bisa digunakan untuk mengaktifkan dua kartu GSM sekaligus. Satu kartu untuk layanan data 3G, satu lagi terbatas pada jaringan GSM sehingga cuma bisa digunakan menelepon, mengirimkan SMS, dan akses GPRS.

S3 Neo2

Jika dilihat sepintas, produk terbaru dari Samsung ini memang sangat mirip dengan Galaxy SIII yang menjadi andalan pada 2012. Pasalnya, desain dan spesifikasi yang dipasang pada Galaxy SIII Neo identik dengan yang ada di SIII.

Selain mengandalkan layar 4,8 inci dengan resolusi 1280×720 pixel yang memiliki tingkat kerapatan pixel 306 ppi, Galaxy SIII Neo ini juga masih menggunakan kombinasi prosesor quad-core 1,4GHz dengan RAM 1GB yang dilengkapi memori internal berkapasitas 8GB. Ukuran resolusi kamera pada smartphone ini juga masih sama, yakni 8 megapixel.

S3 Neo

Belum ada informasi resmi dari Samsung terkait harga jual smartphone ini nantinya, namun jika melihat spesifikasi dan bentuk yang sama persis dengan Galaxy SIII kami perkirakan harga jual smartphone ini akan berada di bawah US$200 atau sekitar Rp2,5 juta.

[table]Spesifikasi;Samsung Galaxy S3 Neo
Prosesor;Quad-core 1,4GHz
RAM;1GB
Layar;”4,8 inci, resolusi 1280×720 pixel (306ppi)”
Memori;Internal 8GB + microSD
Konektivitas;Dual SIM (3G-GSM), Wi-Fi, Bluetooth, microUSB, jack audio/mikrofon 3,5 milimeter
Baterai;2.100mAh
OS;Android 4.3 Jelly Bean
Dimensi;”136,6×70,6×8,6 milimeter”
Bobot;132 gram
[/table]

2 komentar

  1. Kak,aku nyari info spesifikasi di google tentang samsung galaxy s3 neo kok ga ada ya?
    Aku tertarik sama hp canggih ini, tp kok ga ada di google yah?

Back to top button