Quantcast
Aksesoris GadgetMobile GadgetNews

[CES 2014] Epson Moverio BT-200: Kacamata Pintar dengan Touchpad Controller

Sebagai produsen printer dan proyektor, Epson, terlihat serius dalam mengembangkan kacamata pintar. Ini dibuktikan dengan diperkenalkannya Moverio BT-200.

EPSON-BT200-1

Untuk menyajikan tampilan visual kepada pengguna, Epson memasang sebuah lensa proyektor berukuran mini yang dapat memproyeksikan gambar dan sebuah lampu optik sebagai pemandu. Hasil yang ditayangkan berupa tampilan virtual stereoscopic dengan sudut pandang 23 derajat yang beresolusi qHD 960×640 pixel. Kacamata juga bisa menyuguhkan tampilan panorama 360 derajat berkat dukungan sensor gerak yang dapat mengikuti pergerakan kepala penggunanya. Demi mendukung performa suara yang didengarkan oleh pengguna, Epson membenamkan teknologi audio Dolby Digital Plus di dalam kacamata pintar keduanya itu.

Melengkapi kacamata pintar miliknya, Epson menyediakan pula sebuah touchpad controller berteknologi Bluetooth. Touchpad controller ini berfungsi untuk alat navigasi dan juga dapat disisipkan kartu memori SDHC hingga kapasitas 32GB untuk menyimpan file multimedia Anda. Dengan dukungan konektivitas Wi-Fi, pengguna juga bisa melakukan streaming konten ke kacamata pintar ini dari smartphone Android.

Epson Moverio BT-200 saat ini dapat dipesan dengan harga sekitar Rp8,4 juta dan mulai tersedia di pasaran pada bulan Maret 2014.

Back to top button