Quantcast
Mobile GadgetNewsSmartphone

Sony Umumkan Xperia E5

Sony memperkaya jajaran produknya di ranah smartphone Android kelas menengah dengan mengumumkan Xperia E5. Seperti apa spesifikasinya?

Performa didukung MediaTek

Sony Xperia E5Untuk Xperia E5, Sony mengandalkan SoC garapan MediaTek, yakni MT6735 dengan prosesor quad-core Cortex-A53 berkecepatan 1.3 Ghz. RAM yang tersedia sebesar 1.5 GB dengan memori internal 16 GB yang bisa diperluas melalui slot microSD.

Smartphone ini hadir dengan layar berukuran 5 inci yang masih menggunakan resolusi 720p. Baterainya berkapasitas 2700 mAh dan diklaim mampu membuat Xperia E5 menyala hingga dua hari.Xperia E5Urusan kamera, ada sensor 13 megapixel di belakang yang dilengkapi LED flash. Bagi yang gemar selfie Sony menawarkan kamera depan 5 megapixel dan juga ditemani oleh lampu flash untuk selfie di kondisi minim cahaya.

Tersedia dalam dua pilihan warna

Sony Xperia E5 (2)Sony Xperia E5 telah mengadopsi sistem operasi Android 6.0 Marshmallow. Smartphone ini akan dijual dalam dua pilihan warna, yakni hitam dan putih. Soal harga, Sony mematoknya di angkat 199 euro atau sekitar 3 juta rupiah. Belum ada keterangan kapan ketersediaannya di pasaran.

[table]Spesifikasi;Sony Xperia E5
SoC;MT6735 quad-core Cortex-A53 berkecepatan 1.3 Ghz
Layar;5 inci 720p
RAM;1.5 GB
Memori Internal;16 GB (ada slot microSD)
Kamera;Belakang 13 megapixel (LED flash) / Depan 5 megapixel (LED flash)
Baterai;2700 mAh
Konektivitas;4G LTE, Bluetooth , GPS, Wi-Fi, NFC, microUSB
OS;Android 6.0 Marshmallow
Dimensi;144 x 69 x 8.2 mm (147g)
[/table]
Back to top button