Mobile GadgetNewsWearable

Mondaine Helvetica Regular: Kini Lebih Pintar dengan Fitur Notifikasi, Baterai Tahan 2 Tahun

Jam tangan pintar kedua dari Mondaine

Tahun 2015 lalu pabrikan jam tangan asal Swiss, Mondaine, pernah merilis jam tangan pintar perdananya yang diberi nama Helvetica 1. Tapi, karena minimnya fitur Helvetica 1 kurang sukses di pasaran. Mencoba peruntungannya kembali Mondaine kini hadir dengan jam tangan pintar keduanya yaitu Helvetica Regular.

Mondaine Helvetica Regular 1

Usung konsep analog pintar dengan baterai tahan 2 tahun

Masih persis seperti Helvetica 1, Helvetica Regular, hadir dengan mengusung konsep analog pintar. Artinya, secara visual jam tangan pintar ini terlihat seperti jam tangan analog.

Desainnya pun sangat berkelas dengan gaya minimalis namun tetap terlihat modern. Bodinya yang berdiamter 40mm terbuat dari material stainless steel juga tahan air hingga kedalaman 30 meter.

Satu hal yang patut diacungi jempol adalah daya tahan baterainya. Mondaine Helvetica Regular hadir dengan baterai yang bisa bertahan hingga 2 tahun.

Cocok untuk pengguna dengan gaya hidup aktif

mondaine helvetica regular 2
Fitur pintar Helvetica Regular tergolong cukup standar. Jam tangan pintar ini bisa terhubung ke smartphone Anda dan memberikan notifikasi. Selain itu, Helvetica Regular juga dilengkapi dengan fitur pemantau aktivitas dan pola tidur.

Uniknya, adalah cara membaca notifikasi tersebut. Jika dicermati lebih lanjut, di dial Mondaine Helvetica Regular Anda akan menemukan huruf M yang menggantikan angka 11, T di angka 2, S di angka 4, dan A di angka 8.

Jika jarum pendek mengarah ke huruf T artinya ada notifikasi panggilan yang masuk, huruf M menandakan ada pesan yang masuk, huruf A menandakan aktivitas dan huruf S untuk pola tidur.

Untuk mendorong pengguna agar selalu aktif, Mondaine menghadirkan fitur pengingat yang akan secara otomatis mengirimkan notifikasi pengingat ke penggunanya untuk selalu bergerak. Selain itu tersedia juga fitur Dynamic Coaching yang hadir dengan beragam tips seputar gaya hidup sehat.

Mondaine Helvetica Regular kompatibel dengan smartphone iOS dan Android. Harga jualnya dikisaran US$630 dan mulai dijual mulai bulan Maret 2018.

Artikel terkait

Back to top button