Quantcast
KomputerNewsPC Desktop

Dua AIO-PC Untuk Segala Kebutuhan, Lenovo A530 dan B550

Selain merilis AIO pertamanya dengan layar 21:9, Lenovo juga mengumumkan versi terbaru lini A-Series dan B-series. Kini, keluarga AIO-PC Lenovo bertambah dengan hadirnya Lenovo A530, Lenovo B550 dan B350.

lenovo_a530-1

Lenovo A530 masih tetap mempertahankan desain kemasan yang mirip dengan Lenovo A520 dan A720, yaitu dengan mengandalkan layar sentuh berpanel IPS yang dapat disejajarkan dengan meja kerja Anda. Ukuran layarnya 23-inci beresolusi Full HD 1920×1080 pixel dengan ketebalan layar hanya sekitar 21.5mm. Untuk performanya, Lenovo A530 dibekali dengan prosesor Intel Core i7 generasi keempat dengan besaran RAM DDR3 sebesar 8GB.

Ruang penyimpanannya cukup fleksibel. Lenovo menyediakan pilihan hard disk berkapasitas 1TB, atau untuk performa booting yang lebih cepat Anda dapat memilih gabungan 1TB HDD dan SSD berkapasitas 8GB. Lenovo A530 juga telah dilengkapi opsi DVD-RW atau Blu-Ray dan speaker terintegrasi dengan fitur Dolby Audio Home Theater v4. Untuk konektivitasnya, Lenovo A530 memiliki koneksi Bluetooth, Wi-Fi, 6-in-1 card reader, HDMI in/out dan dilengkapi dengan fitur-fitur andalan Lenovo seperti Lenovo One Key Rescue System dan Lenovo Eye Distance.

lenovo b550-1

Di kelas mainstream AIO-PC B-series, Lenovo B550 dan B350 hadir dengan desain dan spesifikasi yang mirip. Hanya ukuran layar keduanya saja yang berbeda. Lenovo B550 hadir dengan layar berukuran 23-inci dan Lenovo B350 berukuran 21-inci. Walau berbeda ukuran namun tingkat resolusi keduanya sama yaitu Full HD 1920×1080 pixel. Untuk spesifikasi, Lenovo menyiapkan B550 dan B350 dengan pilihan prosesor Intel Haswell hingga Intel Core i7, RAM hingga 16GB dan ruang penyimpanan ektsra luas hingga 2TB. Untuk Lenovo B550, Lenovo juga telah menyisipkan dukungan kartu grafis tambahan AMD Radeon HD8850 2GB.

Kedua AIO-PC ini juga telah dilengkapi dengan speaker stereo terintegrasi dari JBL, opsi DVD/Blu-Ray drive dan memiliki sederetan port konektivitas yang lengkap seperti port USB 3.0, USB 2.0, HDMI out, 6-in-car reader, WiFi dan Bluetooth 4.0

Lenovo A530 akan tersedia di pasaran Amerika bulan Oktober 2013 ini dengan harga US$1099. Untuk Lenovo B550 dibanderol dengan harga mulai dari US$799 dan B530 masih belum dibocorkan info harga dan spesifikasi lengkapnya. Untuk sementara belum ada kabar kapan ketiga AIO-PC terbaru dari Lenovo ini akan tersedia di Indonesia.

[table th=”0″]” “;Lenovo A530
Prosesor;4th Generation Intel® Core™ i7
OS;Windows 8 64-bit
Layar;”23-inci 1920×1080 pixel (sebagian model dengan layar sentuh 10-point multitouch)”
GPU; Nvidia GeForce
RAM; 8GB DDR3
Kapasitas; HDD 2TB (7200 rpm) atau SSHD hybrid 2TB
Konektivitas; 4 x USB 3.0, HDMI-out, HDMI-in, 6-in-1 card reader, mic, headphone, WiFi 802.11 b/g/n, Bluetooth® 4.0
Audio;
Optical Drive; DVD / Blu-ray
Bobot; 9.8 Kg
[/table] [table th=”0″]” “;Lenovo B550
Prosesor;4th Generation Intel® Core™ i7-4770 (3.40GHz 1600MHz 8MB)
OS;Windows 8 64-bit
Layar;”23-inci 1920×1080 pixel (sebagian model dengan layar sentuh 10-point multitouch)”
GPU; AMD Radeon™ HD8850 2GB
RAM; Up to 16GB DDR3-1600MHz (2 DIMM slots)
Kapasitas; HDD mencapai 2TB 7200 rpm) atau SSHD hybrid 2TB
Konektivitas; 2 x USB 3.0, 4 x USB 2.0, HDMI-out, 6-in-1 card reader, mic, headphone, WiFi 802.11 b/g/n, Bluetooth® 4.0
Audio; Speaker stereo JBL 2.0
Optical Drive; DVD / Blu-ray
Dimensi;16.8-inci x 4.0-inci x 22.8-inci
Bobot; 11.79Kg
[/table]
Back to top button