Quantcast
Aksesoris Foto & VideoFoto & VideoNews

Dua Lensa Samyang Untuk DSLR & DSLM

Samyang mengumumkan keberadaannya dua lensa manual-focus terbarunya untuk kamera dengan sensor APS-C dan Four Thirds. Yang pertama adalah lensa ekstra lebar 16mm f/2.0 untuk kamera DSLR dan DSLM. Lensa kedua adalah lensa 300mm f/6.3 yang dirancang khusus untuk kamera DSLM.

Samyang-16-mm-3samyang_16mm-1

Samyang 16mm f/2.0 ED AS UMC CS memberikan sudut pandang yang setara dengan 24mm dengan 13 elemen dalam 11 grup, termsauk satu lensa ED dengan rasio dispersi cahaya yang amat rendah, satu lensa aspherical , dan satu lensa aspherical hybrid. Lensa ini akan tersedia untuk berbagai merek: Canon EF and M, Nikon F, Sony A dan E, Pentax K, Fujiifilm X, Samsung NX, MFT dan Four Thirds. Harga resmi lensa ini adalah 459 poundsterling untuk mount Nikon dan 419 poundsterling untuk mount lainnya.

Samyang_300mm_F63_2samyan_300mm_1

Sedangkan Samyang Reflex f/6.3 300mm ED UMC CS yang dirancang untuk kamera DSLM yang relatif lebih ringkas memiliki ukuran yang termasuk kecil untuk jangkauannya. Bobotnya juga relatif ringan, hanya sekitar 315 gram. Struktur lensanya terdiri dari 9 elemen dalam 6 grup, termasuk satu lensa ED untuk memastikan kontras tinggi dan mengurangi efek chromatic aberration. Lensa yang hadir dalam pilihan warna hitam dan silver ini tersedia dalam versi mount Sony E, Fujifilm X, Micro Four Thirds, dan Canon M. Harga lensa panjang ini cukup terjangkau, yaitu 259 EURO atau sekitar 3,4 juta rupiah.

Back to top button