Quantcast
KomputerLaptopReview

Review Asus Taichi

Konsumen saat ini tengah disuguhkan beragam jenis ultrabook hybrid berbasis Windows 8. Jika ditelusuri lebih lanjut, semua Ultrabook tersebut memiliki tumpuan konsep desain yang sama yaitu pada layarnya dan wajib dilengkapi dengan teknologi sentuhan. Ada yang menawarkan konsep convertible dengan layar yang dapat dilipat atau diputar, model layar yang bisa dilepas-pasang, hingga model layar slide atau geser. Namun, produsen asal Taiwan, Asus, memilih satu konsep yang tidak kalah menarik yaitu ultrabook dengan konsep layar ganda yang diberi nama Asus Taichi.

asus-taichi-1

Konsep Dan Desain
Kesan premium dan berkelas sangat terlihat dari desain Asus Taichi. Ultrabook ini hadir dengan material alumunium berwarna hitam yang sangat cantik dengan ketebalan bodi hanya 3mm. Dengan bodi yang sangat tipis tersebut tentu bobot Asus Taichi juga sangat ringan, hanya sekitar 1.25 Kg. Membawanya saat bermobilitas atau menggunakannya pada mode tablet, tangan Anda dijamin tidak akan cepat lelah.

Desain ultrabook atau laptop pada umumnya hadir dengan desain cangkang yang senada dengan bodi. Ada yang terbuat dari material alumunium atau plastik. Nah, karena Asus Taichi mengusung konsep layar ganda, maka bagian cangkang luar Asus Taichi ini adalah layar dengan sebuah logo Asus yang menyala di pojok kanan atas. Jadi Anda akan mendapatkan dua buah layar, satu di bagian dalam dan satu lagi di luar. Kedua layarnya hadir dalam ukuran 11.6-inci. Performa layarnya sangat baik sekali. Berkat penggunaan panel IPS Anda dapat melihat layarnya dari berbagai sudut pandang tanpa adanya penurunan kualitas gambar. Tingkat kecerahan warna juga sangat baik dan terlihat tajam karena tingkat resolusi kedua layarnya yang mencapai resolusi Full HD 1920×1080 pixel.

asus-taichi-5

Konsep layar ganda dari Asus Taichi memang sangat inovatif dan dijamin akan menjadikan penggunanya sebagai pusat perhatian jika digunakan di tempat umum. Asus Taichi menawarkan 4 mode penggunaan. Pertama adalah mode laptop biasa. Kedua, jika layarnya tertutup maka Anda akan masuk pada mode tablet yang cocok untuk membaca buku atau bermain game. Ketiga adalah mode mirror yang menduplikasi tampilan layar luar dan layar dalam. Mode mirror ini cocok untuk melakukan presentasi atau berbagi layar ketika menonton koleksi film. Karena pada mode ini layar akan menampilkan satu tampilan layar yang sama di kedua layarnya. Keempat adalah mode Dual Screen. Disinilah kerennya Asus Taichi. Pada mode Dual Screen ini Layar bagian luar dan layar bagian dalamnya dapat melakukan aktivitas yang terpisah. Layar bagian dalam dapat dinavigasikan dengan keyboard dan touchpad sementara layar bagian luar dapat dinavigasikan dengan sentuhan atau pena stylus yang dimilikinya.

Sayangnya, masuk ke setiap opsi mode layarnya ini tidaklah semulus yang Anda bayangkan. Berpindah dari mode laptop ke mode Tablet memang cukup mudah dengan hanya menutup layarnya saja, tapi tetap ada waktu jeda yang terasa saat layarnya berpindah. Bagi kami ini cukup wajar, mengingat Asus Taichi merupakan produk perdana dari Asus yang mengusung konsep layar ganda. Semoga saja ada penyempurnaan di generasi Asus Taichi berikutnya.

asus-taichi-2
asus taichi menu
Untuk memilih mode penggunaan layarnya Asus juga telah menyediakan sebuah tombol khusus yang berlogo Asus Taichi yang akan menyala berwarna biru pada bagian atas keyboard. Dengan menekan tombol ini, Anda dapat memilih mode layar secara manual serta mengatur dan melihat informasi berbagai hal seperti tanggal, power saving mode, informasi kapasitas ruang penyimpanan, RAM yang digunakan, dan sebagainya.

Perpindahan antar mode layarnya yang masih kurang sempurna juga menyisakan kekurangan lain. Pertama, Asus menghadirkan layar bagian luarnya menggunakan panel layar berjenis glossy. Akibatnya, layar bagian luar ini cukup memantul dan menangkap bayangan jika digunakan di kondisi cahaya yang terang seperti di luar ruangan. Penggunaan panel layar berjenis glossy ini pun rentan kotor karena meninggalkan jejak sidik jari yang cukup menggangu. Mengingat layar luarnya sensitif terhadap sentuhan, ini berarti Anda harus rajin membersihkan layarnya. Untungnya, layar bagian luarnya ini cukup responsif. Anehnya, layar bagian dalamnya tidak dilengkapi layar sentuh dan tidak glossy.

Karena layar bagian dalam tidak dilengkapi layar sentuh, pada mode laptop Anda harus puas bernavigasi pada Windows 8 dengan touchpad. Untungnya, touchpad milik Asus Taichi sudah dilengkapi dukungan fitur gestur yang mendukung beberapa perintah gesture Windows 8. Saat digunakan, touchpad ini cukup nyaman dengan respons yang amat baik.

asus-taichi-2

Ketebalan bodinya yang tipis juga berdampak pada ukuran dan desain keyboard. Keyboard milik Asus Taichi memiliki ukuran tombol yang cukup besar dengan kedalaman yang agak dangkal. Desainnya ini membuat tangan lebih cepat lelah dan kurang nyaman jika digunakan berlama-lama. Satu sisi positifnya, tersedia lampu backlit yang menerangi tiap tombol di keyboard tersebut. Ini membantu saat kondisi cahaya temaram atau gelap.

Anda tidak akan menjumpai banyak port konektivitas di Asus Taichi. Walau penempatannya cukup baik dan mudah dijangkau, Anda hanya akan menemukan beberapa port koneksi saja. Di bagian kiri hanya terdapat sebuah port jack audio 3.5mm, port USB 3.0, port mini VGA, tombol volume suara dan tombol untuk mengunci layar yang dapat berguna untuk menonaktifkan layar luarnya. Untuk di bagian kanan bodi, hanya tersedia sebuah port USB 3.0, port micro HDMI, port listrik dan tombol On/Off.

Performa
Untuk menyeimbangkan kemasan desainnya yang premium, Asus menghadirkan Taichi dengan spesifikasi kelas atas. Performanya ditangani oleh prosesor Intel Core i7-3517U Ivy Bridge dengan dukungan memori RAM DDR3 sebesar 4GB. Hasil benchmark dapat Anda lihat di gambar berikut ini.

benchmark

Dibekali prosesor yang bertenaga, Asus Taichi sangat handal menangani seluruh tugas komputasi dengan sangat baik. Kami sangat puas dengan kinerja komputasinya yang cukup sempurna. Performanya nyaris tidak terasa lag sama sekali. Membuka banyak program dalam waktu bersamaan dan berpindah antar satu program ke program lain tidak menurunkan kinerjanya secara signifikan. Media penyimpanan model SSD berkapasitas 256GB juga cukup lapang dan cepat untuk menyimpan data pekerjaan dan menjalankan berbagai file multimedia. Untuk kinerja grafisnya, sama seperti Ultrabook lainnya, Asus Taichi hadir dengan dukungan kartu grafis terintegrasi Intel HD 4000. Kinerjanya cukup baik untuk game ringan dan tugas lainnya, tapi jelas kurang untuk game 3D dan rendering 3D.

Multimedia
Spesifikasi prosesor yang mumpuni serta dukungan grafis yang cukup handal, menjadikan sektor multimedia dari Taichi patut diperhitungkan. Anda dapat menggunakannya untuk menonton koleksi film Full HD dengan tanpa masalah. Dan dengan dukungan teknologi audio Sonic Power Asus dan ICE Power dari Bang & Olufsen kualitas audio Asus Taichi memang sangat baik dan berhasil menyajikan kualitas suara diatas rata-rata Ultrabook sekelasnya.

Baterai
Untuk penggunaan sehari-hari pada mode laptop dengan kondisi tingkat gelap terang layar 50 persen, terhubung ke Wi-Fi, melakukan aktivitas browsing, mendengar lagu dan sesekali diselingi dengan menonton video, baterainya hanya dapat bertahan hampir sekitar 4 jam.

Fitur
Mengingat konsepnya yang unik, Asus menghadirkan beberapa aplikasi bawaan yang tergabung di Asus App. Beberapa aplikasi cukup menarik seperti Fresh Paint untuk menggambar, Asus Taichi Essential yang menyajikan slide berisi ide menarik di balik konsep Asus Taichi, Asus converter, Asus Calculator dan sebagainya.

asus powergear hybrid

Lalu ada juga sekumpulan aplikasi khas Asus yang berguna. Pertama ada Asus Instant On. Asus Instant On hadir dengan 2 opsi pengaturan yaitu performance mode yang membuatnya nyala dalam 2 detik dari kondisi sleep ke stand-by, serta Battery Saving mode yang secara otomatis akan mengurangi konsumsi listrik dari baterai ketika pada kondisi sleep. Kemudian ada Asus USB Charger Plus. Dengan fitur ini, Anda dapat bekerja sambil mengisi ulang baterai gadget lain seperti smartphone atau tablet PC, dengan lebih cepat. Tersedia juga Asus Smart Gesture yang berguna untuk mengkostumisasi fungsi gestur pada touchpad mouse miliknya. Pengaturan daya bisa dilakukan dengan mudah menggunakan Asus PowerGear Hybrid yang menggantikan setting daya Windows.

Kesimpulan
Asus Taichi hadir mengusung konsep yang cukup unik dan berani tampil beda dengan layar ganda dan desain bodi yang sangat premium. Kualitas layar dan performa komputasi yang dimiliknya sangat baik, menjadikan ultrabook ini sanggup menjadi laptop dan tablet PC untuk segala kebutuhan. Selain menawarkan kualitas visual, kualitas audionya juga diatas rata-rata ultrabook kebanyakan dengan dukungan teknologi audio dari Asus SonicMaster dan Bang & Olufsen. Kecanggihan layar yang dimilikinya ini tentu membuat Asus Taichi cocok bagi siapa saja yang gemar melakukan prsesentasi. Jika Anda ingin tampil beda dengan Ultrabook berlayar ganda, dan siap merogoh kocek sekitar US$1599, Asus Taichi merupakan pilihan yang tepat untuk menemani Anda bekerja.

Yang Canggih:
+ Layar ganda resolusi tinggi
+ Performa komputasi sangat baik
+ Kualitas audio amat baik
+ Desain menarik

Yang Kurang:
– Layar bagian dalam tidak touch-sensitive, agak membingungkan pengguna
– Harga cukup premium akibat adanya dua layar
– Baterai termasuk boros

Back to top button