Quantcast
Gadget GuideMobile GadgetSmartphone

[Gadget Guide] Vivo V20 dan V20 SE, Pilih Mana?

Vivo hari ini, Selasa (29/9), meresmikan kehadiran duo smartphone terbarunya di kelas menengah yang diberi nama Vivo V20 dan Vivo V20 SE. Dengan perbedaan harga yang lumayan signifikan, sekitar 1 juta rupiah, wajar jika keduanya memiliki spesifikasi dan fitur yang berbeda.

Untuk memudahkan Anda yang berencana membeli Vivo V20 Series tapi masih bingung harus memilih V20 atau V20 SE, berikut kami sajikan panduan belanja singkat yang mungkin bisa membantu Anda mengambil keputusan.

1. Vivo V20 tawarkan kamera selfie yang lebih canggih

Vivo V20 Sunset Melody

Vivo V20 dan V20 SE sama-sama menjadikan kamera selfie sebagai salah satu nilai jual utamanya. Meski begitu, harus diakui bahwa kamera depan V20 jauh lebih menggiurkan dibanding saudaranya. Berbekal sensor 44 megapixel dan dukungan fitur Eye Autofocus, Super Night Selfie, Steadiface Selfie Video, Dual-View Video, dan Slo-Mo, Vivo V20 memungkinkan Anda untuk menciptakan video atau foto yang lebih menarik menggunakan kamera depan.

Sementara V20 SE mengandalkan kamera selfie dengan sensor 32 MP yang juga punya potensi untuk menghasilkan foto dan video yang cukup oke di kelasnya. Walaupun begitu, jelas fitur pendukungnya tidak selengkap V20. Jadi jika Anda ingin menciptakan konten-konten seperti vlogging atau ingin memamerkan swafoto yang menawan di media sosial, kami sarankan untuk memilih Vivo V20.

 

2. Perbedaan konfigurasi kamera belakang

Photo Release vivo V20 Series Grand Launching 3 1

Vivo V20 dan V20 SE memiliki konfigurasi kamera belakang yang berbeda, terutama pada sensor utamanya. Kalau V20 dibekali sensor 64 megapixel, V20 SE mengandalkan sensor 48 megapixel. Kedua ponsel ini sama-sama mempunyai dua kamera belakang lainnya yaitu 8 megapixel dengan mode Super Wide Angle dan Super Macro, serta kamera mono 2 megapixel. Di atas kertas, kamera belakang Vivo V20 terlihat lebih menggiurkan.

3. Chipset berbeda, besaran RAM dan storage sama

Salah satu perbedaan lainnya adalah soal chipset. Vivo V20 dipersenjatai Qualcomm Snapdragon 720G, sementara V20 SE hanya menawarkan Snapdragon 665. Jika Anda termasuk pengguna yang gemar bermain games dengan grafis tinggi, membeli Vivo V20 adalah pilihan yang lebih bijak.

Namun jika Anda tergolong pengguna casual yang lebih banyak memakai smartphone untuk komunikasi dan media sosial, V20 SE tetap mampu memberikan kinerja yang mulus untuk penggunaan sehari-hari. Perlu digarisbawahi, baik V20 maupun V20 SE sama-sama ditanamkan RAM sebesar 8 GB dan storage internal 128 GB.

Photo Release vivo V20 Series Grand Launching

4. Butuh NFC?

Apakah Anda termasuk pengguna yang membutuhkan NFC? Kabar baiknya, Anda tidak perlu bingung memilih karena Vivo V20 dan V20 SE sama-sama memiliki fitur tersebut. Vivo sempat menjelaskan, NFC pada V20 dapat digunakan untuk transfer data, mengecek dan top-up uang elektronik hingga duplikat fungsi kartu akses.

5. Perbedaan pilihan warna

 

Kalau Anda ingin tampil beda dan memiliki smartphone dengan gradasi warna menawan serta tidak pasaran, kami sarankan Anda memilih Vivo V20 varian Sunset Melody. Menurut kami, Sunset Melody mampu menyajikan paduan warna yang amat cantik dan bisa berubah-ubah tergantung arah datangnya cahaya. Selain Sunset Melody, V20 juga tersedia dalam warna Midnight Jazz. Sementara V20 SE tersedia dalam warna Gravity Black dan Oxygen Blue.

Itulah beberapa panduan singkat untuk membantu Anda memutuskan apakah akan meminang Vivo V20 atau Vivo V20 SE. Soal harga, Vivo V20 dijual di angka Rp4.999.000. Sedangkan V20 SE mewajibkan Anda merogoh kocek sedalam Rp3.999.000.

Back to top button