Asus semakin memperkaya jajaran produknya di ranah notebook. Kali ini untuk pasar Indonesia, Asus menghadirkan X555DG yang menggunakan platform garapan AMD.
Dibekali AMD FX-8800P, bisa untuk gaming
Asus X555DG mengandalkan AMD FX-8800P yang memiliki 12 core komputasi yang terdiri dari 4 CPU dan 8 GPU. Asus mengklaim penggunaan AMD FX-8800P mampu memberikan performa prosesor yang bertenaga dan grafis yang mumpuni melalui AMD Radeon R7 Graphics + Radeon R8 M350DX Dual Graphics (VRAM 2 GB DDR3).Selain piawai menangani tugas-tugas sehari-hari, Asus X555DG juga masih sanggup diandalkan untuk menjalankan game-game 3D populer. Pengguna pun tidak perlu khawatir suhu menjadi panas karena notebook ini telah dilengkapi Ice Cool Technology.
“Prosesor dan grafis AMD tersebut mendukung DirectX 12 untuk pengalaman gaming memukau,” kata Juliana Cen, Country Product Group Leader, ASUS Indonesia.
Soal memori, Asus X555DG menawarkan SDRAM DDR3L 4GB yang bisa ditingkatkan hingga 8 GB. Ruang penyimpanan datanya sebesar 1 TB, cocok bagi pengguna yang butuh ruang lapang untuk menyimpan banyak file.
Desain tipis dan menawan
Asus membalut X555DG dalam tampilan yang elegan. Finishing pada bagian cover notebook ini dibuat dengan mengadopsi teknik spun line atau goresan melingkar dengan sentuhan glossy.
Asus X555DG memiliki bobot yang cukup ringan, yakni hanya 2,2 kilogram, meski menggunakan layar 15.6 inci dengan resolusi HD. Perlu diketahui pula bahwa layar ini dibekali fitur Eye Care yang bermanfaat untuk mengurangi kelelahan mata akibat menatap layar notebook terlalu lama.
ASUS X555DG sudah tersedia di Indonesia dengan kisaran harga Rp7.799.000. Selain versi yang menggunakan AMD FX-8800P, Asus juga menawarkan model lainnya yang dipersenjatai AMD A10-8700P APU dengan banderol Rp6.599.000.