Quantcast
Mobile GadgetSmartphone

Lenovo VIBE P1 Siap Hadir di Indonesia dengan Baterai 5000mAh & Pemindai Sidik Jari

Kebutuhan akan smartphone dengan baterai berkapasitas besar yang tahan lebih dari satu hari kini semakin terasa, apalagi mengingat semakin banyaknya aktivitas yang bisa dilakukan di smartphone.

lenovo vibe P1 bali

Baterai tahan lama
Jika sebelumnya Lenovo telah memasarkan VIBE P1m yang memiliki baterai berkapasitas 4000mAh, kini giliran “kakak besarnya” yang hadir dengan baterai berkapasitas 5000mAh.

Menurut Lenovo, baterai VIBE P1 dapat bertahan hingga 80 jam untuk pemakaian yang ringan. Untuk mengisi dayanya, Lenovo juga menerapkan teknologi fast charging. Diperkirakan, Anda dapat mengisi baterai VIBE P1 hingga 80% hanya dalam waktu 1 jam. Juga terdapat tombol geser fisik untuk mengakses fitur power saving secara langsung. Fitur ini penting saat baterai P1 hampir habis tapi Anda masih menantikan telpon atau jauh dari colokan listrik.

Spesifikasi setangguh baterainya
Selain mengusung baterai berkapasitas lebih besar, Lenovo VIBE P1 juga memiliki spesifikasi yang lebih baik dibandingkan VIBE P1m.

Lenovo VIBE P1 yang akan masuk resmi ke Indonesia akan dibekali layar Full HD 5,5 inci, chipset Qualcomm Snapdragon Octacore 64-bit, RAM 3GB, memori internal 32GB, serta slot memori yang mendukung kartu microSD hingga 128GB. Selain itu, ponsel dengan bahan logam ini juga telah mengemas pemindai sidik jari untuk memudahkan pengguna membuka kunci ponsel.

Lenovo sendiri belum mengungkap harga dan ketersediaan VIBE P1, namun kami prediksi VIBE P1 akan tersedia mulai bulan Februari 2016 di kisaran harga 3,5 – 4 juta rupiah. Berminat?

Back to top button