Quantcast
Mobile GadgetNewsSmartphone

[IFA 2015] Asus ZenFone Max: Andalkan Baterai 5000mAh, Bisa Jadi Powerbank

Melengkapi lini ZenFone miliknya, Asus memperkenalkan ZenFone Max yang mengedepankan baterai berkapasitas besar.

ZenFone Max

Asus ZenFone Max ditenagai dengan baterai yang kapasitasnya mencapai 5000mAh. Ini artinya, untuk Anda yang punya mobilitas tinggi dan eksis di sosial media nampaknya tidak perlu khawatir akan kehabisan baterai. Bahkan kapasitas baterainya yang besar juga bisa digunakan untuk mengisi ulang baterai gadget Anda yang lain di saat darurat.

Selain baterai yang besar, dimensi Asus ZenFone Max juga cukup bongsor. Smartphone ini hadir dengan layar IPS 5.5 inci yang resolusinya 1280 x 720 pixel. Sebagai pelindung, layarnya telah diperkuat dengan lapisan Corning Gorilla Glass 4. Performanya didukung chipset Qualcomm Snapdragon 410, RAM 2GB dan menyediakan memori internal 16GB dengan tambahan slot microSD.

Untuk memotret, Asus ZenFone Max telah membawa kamera Pixelmaster 5 megapixel untuk selfie dan kamera belakang 13 megapixel yang didukung dengan laser autofokus dan dual-LED dual-tone flash. Smartphone ini juga telah dilengkapi dengan dua slot kartu SIM dan bisa berjalan di jaringan 4G LTE. Asus belum mengifokan lebih detil berapa harga dan kapan Asus ZenFone Max ini akan tersedia di pasaran. Jadi nantikan update kami selanjutnya..

[table]Spesifikasi; Asus ZenFone MAX
SoC; Qualcomm Snapdragon 410 1.2GHz
RAM; 2GB
Memori internal; 16GB + Micro SD Slot
Layar; IPS 5.5 inci, 1280 x 720 pixel, Corning Gorilla Glass 4
Kamera; belakang 13 megapixel, depan 5 megapixel
Baterai; 5000mAh
OS; Android Lollipop 5.0, Zen UI 2.0
Dual SIM; Ya
4G LTE; Ya
[/table]
Back to top button