Quantcast
KomputerLaptopMobile GadgetSmartphone

Dell Kenalkan Dell Venue dan Inspiron N4050

P1020908

Dell pada hari ini (21/07/2011) secara resmi mengumumkan ketersediaan Dell Venue di pasaran. Smartphone berlayar sentuh 4.1-inci dengan sistem operasi Android ini memang dirancang untuk menyajikan pengalaman muktahir untuk menikmati lebih banyak konten multimedia on-the go.

Dell berkomitmen untuk memberikan dimensi baru dalam mobilitas, menyedakan hiburan terbaik dan pengalaman mobile yang tak terbayangkan,” demikian menurut Willy Hendrajudo, Markteing Manajer, Dell Indonesia. ” Kami sangat antusias untuk memperluas jajaran mobilitas kami lewat Venue untuk konsumen di Indonesia dimana mereka secara konstan selalu menginginkan mobile device yang dapat melakukan semuanya.”

Selain itu Dell juga merilis sebuah laptop yaitu Dell Inspiron-N4050 yang dilengkapi dengan prosesor generasi kedua Intel, Intel Core i3 untuk kebutuhan multimedia Anda. Bersamaan dengan acara ini juga, demi meningkatkan kualitas pelayanan kepada konsumennya, Dell mengumumkan peluncuran dukungan dan layanan langsung kepada konsumen Dell di 222 Kota di Indonesia.

Layanan yang diberi nama Onsite Home Support & Services ini adalah layanan berstandar Internasional pertama di Indonesia yang menjangkau cakupan pelanggan Dell secara langsung. Onsite Home Support & Service dari Dell Indonesia didukung oleh tenknisi bersertisifikasi dari Dell dengan pengalaman bertahun-tahun di bidangnya masing-masing. Pelanggan dapat memilih tipe dukungan dan layanan sesuai dengan kebutuhan mereka, termasuk layanan onsite dimana teknisi Dell akan pergi ke lokasi yang ditentukan pelanggan untuk memberikan layanan gangguan langsung pada laptop atau desktop pelanggan. Tidak hanya itu, Dell juga menyediakan layanan telepon 24 jam untuk Onsite Home Support & Service yang dapat diakses oleh pelanggan di nomor 021-500 858.

Back to top button