Quantcast
Home GadgetNews

Google Perkenalkan Generasi Terbaru Nest Cam dan Nest Doorbell

Google mengumumkan kehadiran generasi terbaru dari rangkaian produknya untuk smart home, atau lebih tepatnya sistem keamanan rumah, yakni Nest Cam dan Doorbell. Dibanding pendahulunya, seri anyar tersebut diklaim lebih pintar dan lebih terjangkau.

Fitur Google Nest Cam dan Doorbell

Google Nest Cam

Satu hal yang dikedepankan oleh Google dari Nest Cam dan Nest Doorbell generasi terbaru adalah kemampuannya untuk ditenagai dengan baterai. Dengan begitu, pengguna bisa lebih leluasa menentukan lokasi untuk memasang perangkat tersebut.

Google Nest Cam dan Nest Doorbell 2021 dijanjikan bebas kabel. Pemasangannya pun amat mudah. Tentunya karena ditenagai baterai, akan ada saatnya pengguna harus mengganti baterainya jika habis. Meski begitu, tetap ada opsi jika pengguna memilih untuk memakai kabel power.

Dari segi desain pun Nest Cam lebih segar. Materialnya sebagai merupakan plastik daur ulang. Perangkat ini juga memiliki rating IP54 agar lebih tahan terhadap cuaca. Menurut Google, mouting berbasis magnet pada Nest Cam telah diuji untuk bisa bertahan dari angin kencang. Ada juga mounting anti-maling agar kamera tidak dicuri.

Google Nest Cam dan Nest Doorbell

Yang menarik, Google mengklaim sistem keamanannya juga lebih pintar dan sistem privasinya juga ditingkatkan. Perangkat ini mampu mendeteksi apa pun yang ada di sekitar rumah, mulai dari manusia, hewan, hingga kendaraan.

Harga Google Nest Cam dan Nest Doorbell

Bagi yang berminat, Google Nest Cam dan Nest Doorbell generasi terbaru dijual dengan harga masing-masing US$179.99. Selain Nest Cam dan Nest Doorbell, Google juga memperkenalkan Nest Cam with Floodlight dan indoor Nest Cam. Keduanya merupakan perangkat dengan kabel.

Back to top button