Quantcast
KomputerMonitorNewsProduct News

AOC GAMING 16G3: Monitor Portabel AOC Pertama Khusus untuk Gaming

AOC mengumumkan monitor gaming portabel pertamanya. Diberi nama AOC GAMING 16G3, monitor ini hadir dengan desain yang ringkas dan ringan untuk bermain game di mana saja.

AOC GAMING 16G3

Spesifikasi AOC GAMING 16G3

Rancangan bodinya hanya setebal 11.5 mm dengan bobot sekitar 1.1 Kg. Cukup tipis dan ringan untuk masuk ke dalam tas dan diajak bepergian.

Satu keunggulannya port konektivitas yang tersedia sangat lengkap. Tersedia dua port USB-C, micro HDMI, dan DisplayPort. Jadi, bisa terhubung ke hampir semua perangkat. Mulai dari konsol, konsol genggam, laptop, hingga smartphone.

AOC GAMING 16G3

Masuk di segmen monitor gaming AOC GAMING 16G3 datang dengan panel layar IPS 15.6 inci. Resolusinya Full HD 1920 x 1080 pixel. Monitor ini sudah mendukung refresh rate 144 Hz dengan teknologi FreeSync dan waktu respon 4 milidetik. Cukup memadai untuk menghadirkan pengalaman visual gaming yang lebih mulus. Untuk tingkat kecerahannya bisa hingga 250 nits. Ideal untuk penggunaan di dalam atau luar ruangan.

AOC GAMING 16G3

Fitur lain tersedia dukungan speaker 1 W. Jadi, gamer tidak perlu lagi menggunakan speaker tambahan. Atau, untuk pengalaman gaming yang lebih personal bisa menggunakan headset gaming lewat audio jack 3.5 mm yang tersedia. Monitor ini juga sudah dilengkapi dengan stand yang fleksibel. Gamer bisa memilih bermain game dengan orientasi vertikal atau horisontal sesuai kebuthuan.

Harga AOC GAMING 16G3

AOC GAMING 16G3 akan mulai tersedia akhir September 2023 di pasaran Eropa dengan harga 309 Euro atau sekitar 4 Jutaan Rupiah.

Kesan Pertama

Monitor ini sudah mumpuni untuk gaming dengan resolusi layar Full HD dan refresh rate cepat. Bisa jadi solusi untuk mendapatkan tampilan yang besar di tengah tren konsol genggam dan gaming di smartphone.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button