Mobile GadgetNewsSmartphone

Vivo Z1 Pro: Andalkan Kamera Selfie 32 Megapixel dan Baterai 5.000 mAh

Vivo kembali memperkenalkan produk terbarunya di ranah smartphone Android. Disebut Z1 Pro, menurut Vivo ini adalah perangkat yang ditujukan untuk Gen-Z karena menawarkan beragam fitur masa kini.

Kamera selfie 32 megapixel

vivo z1 pro

 

Vivo Z1 Pro merupakan ponsel dengan layar IPS 6,53 inci yang memiliki resolusi Ful HD+. Vivo mengedepankan desain layar berlubang di pojok kiri atas yang berfungsi untuk menampung kamera selfie.

Yang menarik, Vivo membenamkan kamera depan yang bisa dibilang tidak tanggung-tanggung, yakni 32 megapixel f/2.0. Sementara di belakang, ada konfigurasi tiga kamera yang terdiri dari 16 megapixel f/1.78, 8 megapixel f/2.2 ultra-wide, dan depth sensor 2 megapixel f/2.4.

Untuk urusan performa, Vivo Z1 Pro mengandalkan SoC Qualcomm Snapdragon 712 yang ditemani RAM hingga 6 G dan memori internal hingga 128 GB. Tidak lupa Vivo menambahkan sistem pendingin, mode Game Turbo, Ultra Game Mode, serta haptic gaming feedback yang diklaim mampu memberikan pengalaman gaming yang lebih baik.

Baterai besar

Vivo Z1 Pro

Untuk menunjang berbagai fitur di atas, Vivo Z1 Pro dipersenjatai baterai dengan kapasitas yang besar, yakni 5.000 mAh lengkap dengan dukungan 18W fast charging melalui port microUSB.

Asyiknya lagi, smartphone dengan OS Android 9.0 Pie ini juga punya kemampuan reverse charging yang artinya bisa berfungsi sebagai power bank untuk mengisi daya ponsel atau gadget lainnya.

Vivo Z1 Pro tersedia dalam pilihan warna Sonic Black, Sonic Blue, dan Mirror Black. Harganya mulai dari US$217 atau sekitar juta rupiah dan penjualan perdananya rencananya akan dimulai pada 11 Juli 2019.

Artikel terkait

Back to top button