[Hands-On] Kesan Pertama Menggenggam iPhone X, iPhone dengan Bezel Tipis dan Tanpa Tombol Home
Smartphone premium garapan Apple, iPhone X (baca: iPhone Ten), telah secara resmi dijual di Indonesia. Dalam acara penjualan perdana di Jakarta, Jumat (22/12), kami menyempatkan diri untuk sekadar mendapatkan kesan pertama menggenggam perangkat seharga 18 juta rupiah ini.
Bodi ramping
Bagi yang belum tahu, iPhone X adalah iPhone pertama yang menggunakan layar AMOLED dengan bezel tipis dan tanpa tombol Home. Bagian depan iPhone X nyaris didominasi layar sepenuhnya. Karena tidak ada tombol Home, fungsi fingerprint scanner TouchID yang menempel pada tombol home juga otomatis hilang, dan digantikan dengan FaceID.
Menurut kami, iPhone X terasa sangat ramping meski ukuran layarnya mencapai 5,8 inci (2436 x 1125 pixel). Mudah dioperasikan dengan satu tangan dan tidak licin ketika digenggam. Dari segi material pun sudah pasti premium. Layarnya sendiri nampak menawan. Tajam dan dengan keluaran warna yang amat memanjakan mata.
Bezel-nya memang bukan yang paling tipis, terutama di sisi kiri dan kanan. Tidak seperti Galaxy S8 atau Galaxy Note8 yang memakai edge-screen. Tapi menurut kami, bezel tersebut justru membuat iPhone X lebih nyaman dioperasikan.
Untuk navigasi, Anda bisa memanfaatkan fitur bernama Home Indicator yang terletak di bagian bawah layar serta swiping gesture. Untuk berpindah antar aplikasi yang sedang dibuka, cukup lakukan swipe ke kiri atau kanan pada garis Home Indicator. Mungkin bagi yang yang belum terbiasa, hal ini awalnya akan terasa membingungkan dan butuh adaptasi.
Jika bagian depan didominasi oleh layar, maka bagian belakang nampak bersih dengan hanya menonjolkan kamera belakang ganda dan pastinya, logo Apple. Sama seperti iPhone 8, bagian belakang ini dilapisi kaca yang sejauh kami mencobanya di lokasi acara, kaca tersebut mudah kotor oleh sidik jari.
Kesimpulan awal
Dengan waktu yang terbatas dan ramainya lokasi acara, kami memang tidak bisa mencoba lebih jauh berbagai kecanggihan yang ditawarkan iPhone X. Tapi setidaknya, dari segi penampilan luar smartphone ini memang terlihat keren dan menggoda.
Yang kami suka, dengan bezel yang tipis layar 5,8 incinya tidak membuat bodi iPhone X melebar. Bahkan, iPhone X terasa lebih ramping dan enak digenggam dengan satu tangan dibanding iPhone 8 Plus yang memiliki layar 5,5 inci.
Dengan banderol mulai dari Rp17.999.000, Anda yang berminat dengan iPhone seri terbaru bisa menjadikan iPhone X sebagai target belanja, karena menawarkan sensasi yang berbeda (di beberapa sektor) dibanding iPhone 8 Plus. Untuk Anda yang ingin mengetahui lebih lanjut apa saja perbedaan antara iPhone X, iPhone 8, dan iPhone 8 Plus, langsung saja menuju tautan berikut ini.