Quantcast
KomputerAksesoris KomputerNewsProduct News

Opal Tadpole: Webcam Paling Kecil di Dunia dengan Dukungan Kecerdasan Buatan

Opal Camera Inc mengumumkan Tadpole. Perangkat ini adalah webcam dengan ukuran yang sangat ringkas. Bahkan, paling kecil di dunia.

Opal Tadpole:

Spesifikasi Opal Tadpole

Berkat dimensinya yang ringkas Tadpole bisa dengan mudah dibawa ke mana saja. Cocok untuk menggantikan webcam bawaan laptop yang pada umumnya menawarkan kualitas gambar yang terbatas.

Meski dimensinya ringkas Tadpole tetap menjanjikan kualitas gambar dan audio yang mumpuni. Tadpole membawa sensor Sony IMX582 yang resolusinya 48 megapixel dengan kemampuan rekam video 4K.

Opal Tadpole:

Perangkat ini juga dilengkapi dengan algoritma pemrosesan gambar berbasis machine learing. Jadi, bisa mengoptimalkan kualitas gambar secara otomatis saat melakukan panggilan video.

Di sektor audio tersedia mikrofon terintegrasi bernama VisiMic. Mikrofon yang dikembangkan Opal Camera dengan Soundskirt ini diklaim mampu menangkap suara sekaligus mengurangi suara bising di latar dengan dukungan teknologi kecerdasan buatan AI Noise Isolation.

Dengan cara ini saat panggilan video berlangsung mikrofon akan fokus menangkap suara pengguna dan menghilangkan suara bising di sekitar. Jadi, dipastikan suara akan terdengar sangat jelas. Sekalipun di lingkungan yang sangat bising.

Opal Tadpole:

Untuk fitur lain Tadpole dilengkapi dengan fungsi mute. Menariknya, fitur yang telah dipatenkan ini langsung terintegrasi di port USB-C. Jadi, untuk mute atau menghilangkan suara sementara bisa dilakukan dengan cara tap di bagian port USB-C tersebut.

Tadpole bisa terhubung ke semua perangkat PC berbasis Windows dan Mac. Perangkat ini juga mengusung gaya plug-and-play. Jadi, bisa langsung digunakan saat ditancapkan ke port USB.

Harga Opal Tadpole

Tadpole saat ini sudah tersedia melalui situs Opal Camera dengan harga US$175 atau sekitar 2,7 Juta Rupiah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button