Quantcast
Operator

XL Superstar Tanpa Bakat, Jadikan Kawula Muda Bak Superstar

Sebagai salah satu operator telekomunikasi yang juga menyediakan layanan data sebagai jalur akses internet, XL mencoba merangkul kawula muda di seluruh Indonesia untuk beraksi dan berkreasi melalui program XL Superstar Tanpa Bakat.

Program yang digulirkan PT.XL Axiata sejak bulan Juni ini mengajak para pengguna Internet, khususnya anak muda, untuk “menyuarakan” diri mereka melalui ajang ini. Cukup dengan mendaftarkan diri dan menunjukkan kreativitas, serta keberanian dan kepercayaan diri mereka dalam bentuk video yang diunggah ke website XL, para muda-mudi ini berkesempatan menjadi superstar.

Dengan hadiah utama yang cukup menggoda, yakni liburan ke Singapura selama 3 hari 2 malam dan perlakuan khusus bak seorang superstar, program yang telah berjalan selama lima bulan ini terbukti mampu menarik minat ribuan generasi muda dari seluruh wilayah di Indonesia. Dengan total karya yang masuk lebih dari 15.000 video dari Jabodetabek, Bandung, Yogyakarta, Surabaya, Denpasar, Makassar, Banjarmasin, Palembang, Pekanbaru, dan Medan, membuktikan bahwa pengguna aktif internet telah merambah hampir ke seluruh wilayah Indonesia.

Superstar_1

Penggunaan layanan data belakangan didominasi oleh kalangan remaja yang penuh rasa ingin tahu, kreatif dan inovatif. Dengan diadakannya program XL Superstar Tanpa Bakat, kawula muda dapat mengekspresikan kreatifitas mereka dan menjadi superstar. Ribuan video yang masuk cukup membuktikan bahwa internet sudah menjadi media komunikasi bagi anak muda dan kami berharap seluruh aspirasi anak-anak muda dapat dengan mudah tersalurkan, ucap Nicanor V. Santiago III, Direktur Marketing XL.

Pemilihan pemenang tahap awal dilakukan berdasarkan masing-masing kota, dimana dua pemenang dari tiap kota akan di adu kembali di Grand Final Festival Jagoan Muda Superstar Tanpa Bakat pada tanggal 16 November 2013, di Mall Cilandak Town Square Jakarta. Pemenang akan mendapatkan hadiah berlibur bak seorang superstar di Singapura beserta dua orang teman atau kerabat, pemenang kedua behak mendapatkan hadiah sebuah smartphone dan peserta dengan voting tertinggi dari tiap kota akan mendapatkan sebuah handphone.

Program ini adalah ajang untuk men-sosialisasikan kampanye XL Hotrod 3G+ dimana melalui Hotrod 3G+ saat ini untuk akses data bisa menjadi lebih cepat dan stabil sehingga menunjang aktivitas anak muda. Selama berjalannya program ini, pihak XL merekam prtumbuhan penggunaan layanan data yang signifikan selama Q3 tahun ini. Pertumbuhan traffic layanan data di XL selama program mencapai 125% dari 33,7 juta pelanggan.

Back to top button