Quantcast
KomputerMade for BusinessNewsWorkstation

MSI WF65 dan WS66: Laptop Kelas Workstation Ringkas dengan Intel Core 10th Gen dan Nvidia Quadro

Laptop kelas workstation dari MSI bertambah. Untuk di segmen entry atau pemula yang menjadi jagoan MSI di tahun ini adalah MSI WF65 dan WS66. Keduanya membawa panel layar 15.6 inci dan rancangan bodi yang relatif ringkas.

MSI WF65

MSI WF65

MSI WF65 hadir dengan bobot yang lebih ringan dari WS66, yakni hanya sekitar 1,8 Kg. Tidak perlu heran karena WS66 memang membawa spesifikasi yang lebih bertenaga dari WF65. Rahasia bobotnya yang lebih ringan ada di baterai. MSI WF65 membawa baterai dengan kapasitas yang lebih kecil yakni hanya 51Wh. Untuk fitur ketahanan seperti kebanyakan laptop kelas workstation lain rancangan MSI WF65 juga tangguh. Bodinya tahan banting dengan standar militer MIL-STD-810G.

MSI WF65 3

Di sektor layar MSI WF65 membawa panel 15.6 inci yang resolusinya Full HD. Panel layarnya belum dilengkapi dengan fitur sentuhan. Untuk spesifikasinya MSI WF65 akan diotaki prosesor Intel Core generasi Ke-10, Intel Core i7-10750H, kartu grafis NVIDIA Quadro P620, RAM 16GB, dan SSD PCI NVMe yang kapasitasnya 512GB. Spesifikasi yang cukup bertenaga untuk penyuntingan video hingga pengolahan grafik 3D yang kompleks di aplikasi CAD.

MSI WS66

Jika spesifikasi MSI WF65 masih kurang bertenaga, MSIS WS66 bisa jadi pilihan. MSI WS66 ditenagai prosesor Intel Core i7-10875H, GPU Nvidia Quadro RTX 3000, RAM 32GB, dan SSD NVMe dengan kapasitas 1TB.

msi ws66 3

Selain beda spesifikasi, layar MSI WS66 juga berbeda. MSI WS66 hadir dengan panel layar sentuh 15.6 inci yang resolusinya Full HD. Dengan spesifikasi yang lebih bertenaga MSI WF65 ditenagai baterai yang kapasitasnya lebih besar yakni 99.9 Wh. Imbasnya, bobotnya menjadi sedikit lebih berat di kisaran 2 Kg. Perbedaan lainnya di MSI WS66 juga tersedia port Thunderbolt 3, sementara MSI WF65 belum.

MSI WS66 2 1

Harga dan ketersediaan MSI WS65 dan MSI WS66

MSI WS65 dan MSI WS66 saat ini sudah tersedia. Untuk MSI WS65 harga jualnya mulai US$1249 dan MSI WS66 harganya mulai US$2499.

Back to top button