Quantcast
NewsKomputerLaptop GamingProduct News

Sambut 2022, Nvidia Umumkan RTX 2050, MX570 dan MX550

Jajaran kartu grafis laptop kelas entry dari Nvidia diperbarui. Tercatat ada tiga model yang diumumkan yakni Nvidia GeForce MX550, MX570 dan RTX 2050.

nvidia geforce

Nvidia GeForce MX570 dan MX550

Nvidia GeForce MX-Series adalah lini kartu grafis yang cukup bertenaga untuk menggantikan kartu grafis terintegrasi pada prosesor Intel atau AMD. Lini kartu grafis ini umumnya bisa ditemukan di laptop kelas entry hingga menengah. Atau, di laptop dengan rancangan tipis dan ringan.

Nvidia GeForce MX-Series memang tidak membawa teknologi ray tracing seperti RTX-Series. Kendati demikian, di tahun ini Nvidia meningkatkan sedikit performanya jika dibandingkan generasi lawasnya.

Menurut Nvidia, GeForce MX550 kini hadir dengan CUDA Core yang lebih banyak dan memori yang lebih cepat. Sementara, MX570 diperbarui dengan CUDA Core yang yang lebih hemat daya dan juga memori yang lebih cepat. Ini menjadikannya semakin ideal untuk konten kreasi dan gaming jika dibandingkan generasi lawasnya.

Nvidia GeForce RTX 2050

Tidak bisa dimungkiri paling menarik diantara ketiga kartu grafis teranyar ini adalah Nvidia GeForce RTX 2050.

Nvidia GeForce RTX 30-series memang telah menjadi primadona di tahun ini. Namun, kehadiran Nvidia GeForce RTX 2050 membuka peluang untuk gamer atau konten kreator dengan budget minim bisa menikmati teknologi Ray Tracing yang menjadi andalan kartu grafis Nvidia GeForce RTX-Series.

Meski masuk di lini RTX 20-series, Nvidia GeForce RTX 2050 datang dengan arsitektur Ampere yang digunakan di RTX 30-series. Nvidia GeForce RTX 2050 membawa jumlah CUDA Core yang sama dengan kartu grafis RTX 30-series paling murah yakni RTX 3050. Bedanya, RTX 2050 memiliki TDP, kecepatan clock dan bandwith memori bus yang lebih rendah jika dibandingkan RTX 3050.

Singkatnya, RTX 2050 adalah kartu grafis Nvidia GeForce dengan arsitektur Ampere yang performanya paling rendah diantara kartu grafis Nvidia RTX yang lain. Dengan begitu memang tidak bisa dijadikan pilihan GPU untuk para gamer hardcore.

Namun, RTX 2050 tetap akan lebih kencang dari Nvidia GeForce MX570. Ini menjadikannya sangat berguna untuk kebutuhan komputasi yang mengedepankan olah grafis seperti penyuntingan foto dan video.

Melihat tren konten kreasi dan gaming yang masih belum sepi peminat, kami prediksi RTX 2050 di tahun 2022 akan banyak muncul di laptop untuk konten kreasi kelas menengah dan laptop gaming kelas entry.

Back to top button